Reporter: Kenia Intan | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten ritel PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) menandatangani perjanjian investasi senilai US$ 1 juta pada Jumat (19/6). Perjanjian itu dilakukan untuk mengambil bagian saham di Tada Network Pte. Ltd.
"Dalam rangka mengambil bagian saham non-controlling di Tada Network Pte. Ltd.," jelas Corporate Secretary PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk Tomin Widian dalam dalam keterbukaan informasi Selasa (23/6).
Baca Juga: Mulai 1 Juli, belanja di Alfamart dilarang menggunakan kantong plastik
Lebih lanjut Tomin menjelaskan, transaksi tersebut bukan merupakan transaksi afiliasi. Transaksi juga tidak akan berdampak pada kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, maupun kelangsungan usaha AMRT.
Sekadar informasi, Tada Network merupakan perusahaan platform retensi pelanggan yang didirikan berdasar hukum Singapura. Mengutip website resminya, Tada Network menyediakan jasa asesmen bisnis dan demo produk suatu merek.
Sehingga, klien dapat mengetahui cara spesifik untuk meningkatkan retensi customer-nya. Adapun strategi yang digunakan beragam, mulai dari digital membership, subscription, referral, dan digital rewards platform.
Saat ini Tada Network telah memiliki beberapa kantor cabang seperti di Amerika Serikat, Filipina, Indonesia, dan Malaysia. Merek yang memanfaatkan jasa Tada Network seperti Wingstoop, Haagen daz, Carls Jr, Vans, Allianz, DBS, UOB, Manulife Financial, Unilever, Courts, Schlumberger, Toni&Guy, Erha, Haircode Salon, Kalbe Farma, dan Guess.
Baca Juga: Alfaria Trijaya (AMRT) akan tebar dividen hingga Rp 555,6 miliar, simak jadwalnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News