Reporter: Kenia Intan | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) akan melakukan pemecahan nilai nominal saham atawa stock split. Aksi korporasi tersebut akan tuntas pada awal November 2021.
Dalam pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) diungkapkan, tanggal 28 Oktober 2021 merupakan akhir perdagangan saham dengan nilai nominal lama yakni Rp 50 per saham di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi.
Kemudian, pada 29 Oktober 2021 mulai perdagangan saham dengan nilai nominal baru yakni Rp 10 per saham, di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi.
Baca Juga: Fundametal solid, ini rekomendasi saham Surya Citra Media (SCMA) dari Henan Putihrai
Adapun tanggal terakhir penyelesaian transaksi saham dengan nilai nominal lama, tanggal pencatatan (recording date) jatuh pada 1 November 2021. Sehingga, tanggal distribusi saham dengan nilai nominal baru akan dimulai pada 2 November 2021.
Termasuk, awal perdagangan saham di pasar tunai dengan nilai nominal baru dan dimulainya penyelesaian transaksi saham dengan nilai nominal baru.
Rasio pemecahan nilai nominal saham adalah nilai nominal lama Rp 50 per saham menjadi nominal baru Rp 10 per saham. Dengan kata lain, rasio pemecahan unit saham 1:5.
Sekadar informasi, rencana stock split ini telah mengantongi persetujuan pemegang saham yang digelar pada 13 Oktober 2021 yang lalu.
Selanjutnya: Menjala Laba dari Layanan Streaming Surya Citra Media (SCMA)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News