kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

STAR AM Likuidasi Reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI, Diganti Produk Bertema Serupa


Minggu, 29 Mei 2022 / 15:11 WIB
STAR AM Likuidasi Reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI, Diganti Produk Bertema Serupa
ILUSTRASI. Reksadana.


Reporter: Danielisa Putriadita | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Surya Timur Alam Raya Semesta Asset Management (STAR AM) berencana menerbitkan produk reksadana berbasis enviromental, sosial dan governance (ESG). Rencana peluncuran produk reksadana ESG tersebut dilakukan untuk menggantikan reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI yang bubar. 

Pembubaran dan likuidasi reksdana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI telah STAR AM sampaikan ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sedangkan, permohonan penghentian atawa suspensi penjualan unit penyertaan reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI juga sudah disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin (23/5). 

Kemudian, di tanggal yang sama, STAR AM juga telah mengumumkan rencana pembubaran reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI kepada pemegang unit penyertaan dan publik melalui surat kabar Harian Ekonomi Neraca. 

Selain itu, STAR AM juga menginstruksikan Bank Central Asia selaku bank kustodian untuk melakukan penghentian perhitungan dan publikasi Nilai Aktiva Bersih (NAB) reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI. 

Baca Juga: Reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI Disuspensi, ini Penjelasan STAR Asset Management

Pengumuman penghentian sementara perdagangan efek reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI telah disampaikan BEI per tanggal Selasa (24/5). 

STAR AM menyadari bahwa investasi berbasis ESG masih cukup menarik untuk investor Indonesia. Namun, STAR AM mengamati bahwa reksadana dengan strategi seperti reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI, saat ini telah disediakan oleh beberapa manajer investasi lain. 

Itu sebabnya, STAR AM mencoba untuk menyediakan pilihan investasi yang berbeda dari yang saat ini ditawarkan reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI dengan rencana penerbitan produk reksadana lain yang tetap menggunakan tema investasi berbasis ESG. 

Adri Firmansyah, Head of Product Development STAR AM mengatakan, Jumat (27/5), pembubaran dan likuidasi reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI dilakukan saat dana kelolaan reksadana ini juga sudah berada di bawah Rp 10 miliar sejak 27 April 2022. 

Baca Juga: Reksadana berbasis ESG masih perlu buktikan konsistensi kinerjanya

Dalam pelaksanaan pembubaran reksadana tersebut, STAR AM akan membeli kembali seluruh unit penyertaan yang beredar berdasarkan NAB per unit penyertaan terkakhir pada tanggal terjadinya likuidasi. 

Pemegang unit tidak perlu melakukan penjualan (redemption) unit penyertan yang masih dimiliki. Pembayaran dana likuidasi reksadana Indeks STAR ETF SRI-KEHATI akan dilakukan oleh bank kustodian sesegera mungkin dan paling lama 7 hari bursa sejak likuidasi selesai dilakukan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×