kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Spindo akan terbitkan obligasi US$ 250 juta


Selasa, 05 September 2017 / 20:33 WIB
Spindo akan terbitkan obligasi US$ 250 juta


Reporter: Elisabet Lisa Listiani Putri | Editor: Johana K.

KONTAN.CO.ID - Berhembus kabar bahwa PT Steel Pipe Industry Indonesia Tbk atau Spindo akan melakukan penerbitan obligasi dalam waktu dekat. Manajemen perusahaan juga tidak menampik beredarnya kabar tersebut.

Johannes Wahyudi Edward, Hubungan Investor Spindo mengakui kebenaran kabar tersebut. "Saat ini, kami sedangĀ  roadshow," ujarnya kepada KONTAN, Selasa (5/9). Meski demikian, Johannes belum mengungkapkan secara detail terkait dengan rencana ini.

Sebelumnya, pada Maret lalu, perusahaan berkode saham ISSP ini telah menerbitkan prospektus terkait dengan penerbitan obligasi sebesar US$ 250 juta dengan tenor 10%. Namun, penerbitan obligasi ini belum berjalan hingga saat ini

Moody juga telah memberikan peringkat B2 untuk kategori Corporate Family Rating terhadap ISSP. Pada saat yang sama Moody's juga memberikan rating B2 terhadap senior notes yang diajukan oleh perusahaan dengan outlook stabil.

Nantinya, obligasi tersebut akan diterbitkan oleh anak perusahaan ISSP. Obligasi ini juga mendapat jaminan dari ISSP. Hasil penerbitan obligasi ini kabarnya akan digunakan untuk melunasi utang perusahaan.

Merujuk pada laporan keuangan per Juni 2017, ISSP masih memiliki jumlah liabilitas sebesar Rp 3,31 triliun. Liabilitas ini terdiri dari liabilitas jangka pendek sebesar Rp 2,78 triliun dan liabilitas jangka panjang sebesar Rp 530 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×