kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Simak rekomendasi teknikal analis untuk BBRI, SSMS, dan MNCN


Selasa, 24 Juli 2018 / 19:37 WIB
Simak rekomendasi teknikal analis untuk BBRI, SSMS, dan MNCN
ILUSTRASI. Bursa Efek Indonesia


Reporter: Grace Olivia | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berikut rekomendasi teknikal tiga saham pilihan dari sejumlah analis, yang bisa jadi pertimbangan untuk perdagangan besok, Rabu (25/7).

1. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI)
Menurut Okky Jonathan, analis Erdikha Elit Sekuritas, saat ini BBRI ditutup melemah dengan candle sideways. Stochastic nampak masih dalam uptrend dengan ruang penguatan terbatas. Bill William tampak melakukan fase akselerasi dengan momentum mencoba berbalik arah ke areal positif. Artinya, BBRI masih dalam up trend secara jangka pendek, tapi secara jangka panjang masih dalam downtrend. Jika sudah memiliki saham BBRI, bisa profit take dan membeli kembali pada harga bawah.

Rekomendasi: Buy
Support: 2.918
Resistance: 3.005

2. PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS)
Analis Lotus Andalan Sekuritas Krishna Setiawan menganalisis, pattern harga saham SSMS belum menunjukkan indikasi perubahan trend dari pola sideways-nya yang telah terbentuk sejak awal Juni lalu. Indikator MACD juga menguatkan trend sideways ini yang membatasi pergerakan harga di antara band bawah dan atas Bollinger di 1.280-1.330.

Rekomendasi: Hold
Support: 1.280
Resistance: 1.330

3. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)
Rovandi, analis Trimegah Securities melihat saham MNCN mulai mengalami downtrend sejak Februari 2018 hingga mencapai bottom di 850 di awal Juli ini. Lalu, mulai berbalik arah naik hingga menyentuh highest di 1.025 hari ini (24/7). MNCN membentuk pola cup and handle, pola uptrend di mana harga saat ini sedang membentuk handle dan biasanya harga cenderung mendatar atau koreksi dulu sebelum kemudian menanjak naik kembali.

Rekomendasi: Buy (Long term)
Support: 900
Resistance: 1.200

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×