Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih rawan melanjutkan koreksi pada perdagangan Senin (4/7) ini. Terlebih, IHSG sudah memerah dalam lima sesi beruntun, dan ditutup pada level 6.794,32 pada Jumat (1/7).
Equity Analyst Kanaka Hita Solvera William Wibowo hari ini IHSG berpotensi melanjutkan koreksinya dengan menguji level support di 6.750 dan 6.690. Support penting berada di area 6.600 dan 6.485, sedangkan resistance ada di posisi 6.850 - 6.900.
"Faktor yang berpotensi mempengaruhi pergerakan pasar adalah memburuknya kondisi perekonomian dunia dan melemahnya kurs rupiah terhadap dolar AS," kata William kepada Kontan.co.id, Senin (4/7).
Baca Juga: Cermati Rekomendasi Saham dari BNI Sekuritas untuk Senin (4/7), IHSG Diprediksi Turun
Berikut ini rekomendasi saham yang bisa dilirik hari ini:
1. PT Indika Energy Tbk (INDY)
- Rekomendasi: Buy on Weakness
- Support: Rp 2.000
- Resistance: Rp 2.700
2. PT Trimitra Propertindo Tbk (LAND)
- Rekomendasi: Buy on Strength, bisa dipertimbangkan untuk beli setelah breakout
- Support: Rp 160
- Resistance: Rp 216
3. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR)
- Rekomendasi: Sell on Strength
- Support: Rp 4.600
- Resistance: Rp 5.150
4. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP)
- Rekomendasi: Buy on Weakness
- Support: Rp 8.550
- Resistance: Rp 9.650
5. PT Integra Indocabinet Tbk (WOOD)
- Rekomendasi: Buy on Weakness
- Support: Rp 580
- Resistance: Rp 680
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News