Reporter: Hikma Dirgantara | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 1,31% ke 4.934,10 pada penutupan perdagangan Selasa (22/9). Berikut merupakan rekomendasi teknikal tiga saham pilihan dari beberapa analis untuk diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia pada Rabu (23/9).
1. PT Hexindo Adiperkasa Tbk (HEXA)
Pergerakan HEXA ditutup membentuk shooting star dengan MACD yang bergerak uptrend dan histogram positif. Sementara indikator stochasticnya mengindikasikan pergerakan uptrend.
Rekomendasi: Buy on weakness
Support: Rp 3.410
Resistance: Rp 4.140
Dimas Wahyu Putra, Profindo Sekuritas
Baca Juga: PT Hexindo Adiperkasa Tbk (HEXA) Ingin Mempertahankan Pangsa Pasar
2. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG)
Pergerakan TBIG secara teknikal ditutup menguat membentuk pola candle three white soldier dengan menguji resistance di level 1.330. Indikator stochastic menunjukkan hampir memasuki areal overbought yang berpotensi terjadinya aksi profit taking.
Rekomendasi: Sell on strength
Support: Rp 1.270
Resistance: Rp 1.330
Ivan Kasulthan, Erdikha Elit Sekuritas
Baca Juga: Tower Bersama Infrastructure (TBIG) selesaikan penerbitan obligasi Rp 700 miliar
3. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)
Pergerakan MNCN menunjukkan telah break out support fractal di 745. Indikator stochastic bearish dan RSI menjenuh pada area oversold. Belum ada indikasi sinyal reversal.
Rekomendasi: Buy on weakness
Support: Rp 700
Resistance: Rp 790
Lanjar Nafi, Reliance Sekuritas.
Baca Juga: Ditempa Krisis, Dirut MNCN David Fernando Audy Jeli Melihat Peluang di Pasar Saham
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News