Reporter: Rashif Usman | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 42,822 poin atau 0,47% ke 9.075,41 pada Kamis (15/1/2026).
Head of Retail Research MNC Sekuritas Herditya Wicaksana memperkirakan, posisi IHSG saat ini masih berada pada bagian dari wave (v) dari wave [iii].
Dus, investor perlu mencermati area koreksi yang dapat terjadi di rentang 8.970-9.039 dan area penguatan yang berada di 9.123-9.151.
"Level support IHSG berada di level 8.956 dan 8.908, serta resistance di posisi 9.077, 9.012," kata Herditya dalam risetnya, Senin (19/1/2025).
Baca Juga: IHSG Rekor ke 9.075, Asing Net Buy Rp 3,2 T, Ini Strategi dan Rekomendasi IPOT
Berikut rekomendasi saham pilihan dari MNC Sekuritas untuk perdagangan Senin (19/1/2025):
1. PT Ciputra Development Tbk (CTRA)
CTRA menguat 3,87% ke 940 dan disertai dengan adanya peningkatan volume pembelian. Herditya memperkirakan, posisi CTRA saat ini sedang berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [iii].
- Rekomendasi: Buy on Weakness Rp 900-Rp 920
- Target harga: Rp 960 dan Rp 975
- Stoploss: Di bawah Rp 880
Baca Juga: Mulai Bangkit Awal 2026, Sudah Waktunya Koleksi Saham BBCA, BBRI, BMRI, dan BBNI?
2. PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG)
ITMG menguat 0,56% ke 22,275 dan masih didominasi oleh volume pembelian, namun pergerakannya masih tertahan oleh MA60. Herditya memperkirakan, posisi ITMG sedang berada pada bagian akhir dari wave [i] dari wave 1.
- Rekomendasi: Buy on weakness Rp 22.175-Rp 22.275
- Target harga: Rp 22.475 dan Rp 22.675
- Stoploss: Di bawah Rp 22.125
Baca Juga: Saham Menghuni FCA Ikut Melonjak di Tengah Kenaikan IHSG, Ini Katalis Pendorongnya
3. PT Rukun Raharja Tbk (RAJA)
RAJA terkoreksi 0,74% ke 6,700 dan disertai dengan adanya tekanan jual. Selama masih mampu berada di atas 6,525 sebagai stoplossnya, maka posisi RAJA saat ini sedang berada pada bagian dari wave B dari wave (4).
- Rekomendasi: Speculative buy Rp 6.625-Rp 6.700
- Target harga: Rp 6.975 dan Rp 7.500
- Stoploss: Di bawah Rp 6.525
Baca Juga: Fenomena January Effect: Ini Sektor yang Dominasi Pasar Saham 2026
4. PT Kalbe Farma Tbk (KLBF)
KLBF terkoreksi 2,03% ke 1,205 dan disertai dengan munculnya tekanan jual, namun koreksinya tertahan oleh MA20. Herditya memperkirakan, posisi KLBF saat ini sedang berada di awal wave [c] dari wave 2, sehingga KLBF masih rawan melanjutkan koreksinya ke rentang Rp 1.095-Rp 1.165 sekaligus menutup area gap-nya.
- Rekomendasi: Sell on strength Rp 1.215-Rp 1.230
Selanjutnya: Memilah Saham dengan Skor ESG Terbaik di Bursa
Menarik Dibaca: Tablet Murah dengan Snapdragon Ini Tembus Skor AnTuTu 1 Juta, Harga Miring
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News











![[Intensive Workshop] Foreign Exchange & Hedging Strategies](https://fs-media.kontan.co.id/kstore/upload/brand_images/brand_images_17122515210200.jpg)
