kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.405.000   -9.000   -0,64%
  • USD/IDR 15.370
  • IDX 7.722   40,80   0,53%
  • KOMPAS100 1.176   5,28   0,45%
  • LQ45 950   6,41   0,68%
  • ISSI 225   0,01   0,00%
  • IDX30 481   2,75   0,57%
  • IDXHIDIV20 584   2,72   0,47%
  • IDX80 133   0,62   0,47%
  • IDXV30 138   -1,18   -0,84%
  • IDXQ30 161   0,48   0,30%

Sesuaikan Kebutuhan Pasar, Ultrajaya Milk Industry (ULTJ) Jaga Kapasitas Produksi


Rabu, 21 Desember 2022 / 05:30 WIB
Sesuaikan Kebutuhan Pasar, Ultrajaya Milk Industry (ULTJ) Jaga Kapasitas Produksi


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten produsen susu UHT, PT Ultrajaya Milk Industry Tbk (ULTJ) mengatakan saat ini kapasitas produksi akan dijaga di level 78% hingga 80%.

Presiden Direktur Ultrajaya Milk Sabana Prawirawidjaja mengemukakan setiap tahun pihaknya tentu akan melakukan pengembangan kapasitas sesuai dengan peningkatan dan kebutuhan di pasar.

"Ekspansi kapasitas dilakukan setiap tahun dan menyesuaikan dengan kebutuhan dari pasar. Jika kapasitas sudah melebihi 80%, pasti di tahun berikutnya, secara bertahap kami akan menambah kapasitas melalui penambahan mesin, produksi packaging, dan processing. kami memperbaiki proses untuk tingkatkan kapasitas," tuturnya pada paparan publik yang berlangsung virtual, Selasa (20/12).

Baca Juga: Bidik Pendapatan Rp 3,4 Triliun pada 2023, Ini Strategi Jembo Cable Company (JECC)

Saat ini, ULTJ sedang memproses peningkatan kapasitas gudang produk melalui pembangunan gudang baru yang berlokasi di Kawasan Industri MM2100, Cikarang, Jawa Barat. Gudang baru ini diharapkan dapat beroperasi pada kuartal I-2023 mendatang. 

Corporate Secretary Ultrajaya Pahala Sihotang menjelaskan keberadaan fasilitas gudang baru ini diharapkan akan mengurangi biaya sewa gedung dan meningkatkan kapasitas penyimpanan produk.

Tak hanya itu, ULTJ juga tengah melaksanakan pembangunan pabrik baru yang sama-sama berlokasi di MM211. Pabrik ini ditargetkan dapat beroperasi pada kuartal I-2024 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mudah Menagih Hutang Penyusunan Perjanjian & Pengikatan Jaminan Kredit serta Implikasi Positifnya terhadap Penanganan Kredit / Piutang Macet

[X]
×