kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Semester I 2021, rugi bersih Mahaka Radio Integra (MARI) susut 57,44%


Senin, 20 September 2021 / 12:20 WIB
Semester I 2021, rugi bersih Mahaka Radio Integra (MARI) susut 57,44%
ILUSTRASI. Logo-logo stasiun radio PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) pada aplikasi Noice.


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) memangkas rugi bersih pada Semester pertama tahun ini.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasi pada Senin (20/9), rugi tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk turun 57,44% menjadi Rp 5,57 miliar dari sebelumnya Rp 13,09 miliar.

Dari sisi topline, Mahaka Radio Integra mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp 32,21 miliar atau menyusut 12,73% dari periode yang sama tahun lalu Rp 36,91 miliar.

Pada dasarnya pendapatan dari iklan radio program menyumbang Rp 38,53 miliar atau tumbuh 20% dari periode yang sama tahun sebelumnya. Kemudian pendapatan dari iklan dari radio program juga naik 4,46% dari Rp 12,99 miliar menjadi Rp 13,57 miliar.\

Baca Juga: Merah, harga saham MARI turun 0,95% di sesi pertama hari ini Kamis (16/9)

Hanya saja potongan pendapatan MARI terkerek hingga 27,96% menjadi Rp 29,88 miliar pada semester pertama tahun ini, padahal potongan pendapatan pada tahun lalu hanya Rp 23,35 miliar.

Di saat yang sama, MARI berhasil menekan beban umum dan administrasi sebesar 30,75% dari sebelumnya Rp 49,39 miliar menjadi Rp 34 miliar. Kemudian beban keuangan terpantau lebih kecil dari Rp 2,36 miliar menjadi Rp 2,02 miliar pada semester pertama tahun ini.

Sayangnya, pada pos beban program dan siaran tercatat naik dari sebelumnya Rp 390,87 juta menjadi Rp 3,05 miliar. MARI mencatatkan rugi tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk tercatat Rp 5,57 miliar atau turun dari sebelumnya Rp 13,09 miliar.

Selanjutnya: Saham-saham yang banyak diborong asing siang ini saat IHSG terkoreksi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×