kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.180   20,00   0,12%
  • IDX 7.063   79,60   1,14%
  • KOMPAS100 1.058   17,14   1,65%
  • LQ45 832   14,49   1,77%
  • ISSI 214   1,20   0,57%
  • IDX30 424   8,21   1,97%
  • IDXHIDIV20 511   9,17   1,83%
  • IDX80 121   1,93   1,63%
  • IDXV30 125   0,74   0,60%
  • IDXQ30 141   2,48   1,78%

Semester I 2014 akan ada 15 calon emiten baru


Kamis, 02 Januari 2014 / 13:25 WIB
Semester I 2014 akan ada 15 calon emiten baru
ILUSTRASI. Nasabah melakukan pengisian saldo uang elektronik melalui atm di Tangerang Selatan,Selasa (26/7/2022)./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/26/07/2022.


Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Sama seperti tahun sebelumnya, otoritas Bursa Efek Indonesia (BEI) menargetkan akan ada 30 emiten yang bakal menggelar perhelatan initial public offering (IPO), untuk kemudian mencatatkan sahamnya di bursa sepanjang tahun 2014 ini.

Ito Warsito, Direktur Utama BEI bilang, ada sekitar 15 perusahaan yang bakal listing sepanjang semester I 2014 ini. "Jadi, bukan hal mustahil mengejar target 30 emiten baru tahun ini," tambahnya, (2/1).

Optimisme itu juga didasari dengan adanya beberapa perusahaan untuk melakukan listing selama bulan Januari ini. Perusahaan itu adalah, PT Link Net, PT Bank Panin Syariah, PT Bank Ina Perdana, PT Asuransi Mitra Maparia.

Tak lama berselang, PT Graha Layar Prima (Blitzmegaplex) dan PT Intermedia Capital (ANTV) juga bisa segera IPO. Soalnya, kedua perusahaan ini akan menggelar mini expose di BEI pada tanggal 8 Januari dan 9 Januari nanti. PT Bali Towerindo Sentra dan PT Eka Sari Lorena Transport juga akan IPO dengan mnggunakan buku September 2013.

Ito mengakui, ada tantangan besar tahun ini, yaitu penyelenggaraan pemilu yang membuat pelaku pasar cenderung mengambil sikap wait and see. Sikap itu diambil karena para pelaku pasar ingin memastikan kebijakan makro apa yang bakal diambil oleh pemimpin baru.

Tapi, jika melihat sedikit ke belakang, pemilu periode 2004 dan 2009 justru mendorong IHSG naik. "Kami percaya kondisi itu kembali terulang untuk tahun ini," jelas Ito.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×