Reporter: Benedicta Prima | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Unit bisnis hotel merupakan segmen bisnis PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) yang terkena dampak paling besar pada periode 2020, karena penjagaan jarak, pembatasan perjalanan, dan penutupan bandara untuk penerbangan komersial baik di Jakarta maupun Bali.
VP Head of Investor Relations Surya Semesta Internusa Erlin Budiman menjelaskan tingkat hunian hotel turun drastis, mengakibatkan penurunan drastis pendapatan perhotelan sekitar 72,9% untuk periode 2020.
SSIA menutup hotel bintang 5 Grand Melia Jakarta (GMJ), Hotel Melia Bali (MBH) dan Banyan Tree Ungasan Resort (BTUR) sejak akhir Maret atau awal April hingga akhir Mei 2020.
"Perseroan memperkirakan industri perhotelan akan memulai periode pemulihan dengan pergerakan lambat di awal tahun 2022. Semua hotel telah bersiap untuk bertindak secara gesit untuk menangani masalah kesehatan dan keselamatan. SSIA telah merevisi strategi komersial dengan memperhatikan standar kesehatan dan keselamatan," jelas Erlin Erlin dalam siaran resmi, Kamis (29/4).
Baca Juga: Surya Semesta Internusa (SSIA) bukukan marketing sales Rp 82,5 miliar di 2020
Unit bisnis SSIA hospitality membukukan pendapatan sebesar Rp 219,8 miliar 2020, turun 72,9% dibandingkan Rp 811,4 miliar di 2019. Tingkat hunian GMJ untuk 2020 berada di 15,4% dari 44,8% di 2019. Sedangkan tarif kamar rata-rata (ARR) untuk setahun penuh tahun 2020 adalah sekitar US$ 71,5 dari US$ 88,5 pada 2019.
Sedangkan tingkat hunian MBH pada 2020 sebesar 17,9% menurun dari 78,2% pada 2019. ARR MBH berada pada US$ 100,7 di 2020 dari US$118,2 di 2019.
Tingkat hunian BTUR pada 2020 sebesar 15,1% dari tingkat hunian 2019 sebesar 57,8%. ARR 2020 berada pada US$ 393, dari US$439,8 pada 2019. Memasuki 2021, Banyan Tree Ungasan Resort berganti nama menjadi Jumana Bali.
SSIA saat ini memiliki BATIQA Hotel di tujuh lokasi yaitu BATIQA Hotel & Apartments Karawang, BATIQA Hotel Cirebon, BATIQA Hotel Jababeka, BATIQA Hotel Palembang, BATIQA Hotel Pekanbaru, BATIQA Hotel Lampung dan BATIQA Hotel Darmo-Surabaya. Tingkat hunian di 2020 Hotel BATIQA tercatat 39,2%, sedangkan ARR-nya Rp 302.845. Sedangkan di 2018 ARR BATIQA Rp 314.449 dengan tingkat hunian 63,8%.
Selanjutnya: Pendapatan Surya Semesta Internusa (SSIA) turun 26,4% sepanjang 2020
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News