Reporter: Tim KONTAN | Editor: Ridwal Prima Gozal
KONTAN.CO.ID - Lebaran tinggal menghitung hari. Umumnya, perusahaan atau pemberi kerja telah memberikan tunjangan hari raya (THR) pada karyawan. Anda pun tentu sudah bersiap-siap menggunakan THR untuk berbagai kebutuhan Lebaran. Agar THR tidak habis begitu saja, Anda bisa mengelolanya dengan cara buka rekening dan deposito.
Selain berguna untuk membiayai kebutuhan Lebaran, Anda dapat memanfaatkan THR sebagai sumber dana ekstra guna mencapai tujuan keuangan. Coba terapkan pembagian 50:30:20 saat menggunakan THR.
Pakai setengah dari jumlah THR untuk menunaikan kewajiban menjelang Lebaran. Misalnya, membayar zakat fitrah dan membayar THR asisten rumah tangga, pengemudi, atau pengasuh anak di rumah. Sepertiga bagian dari THR bisa Anda gunakan untuk membiayai kebutuhan Lebaran lainnya, seperti ongkos mudik atau membeli baju baru bagi anak-anak.
Sementara itu, Anda dapat mengalokasikan 20% dari THR untuk tabungan atau investasi. Cukup buka rekening dan deposito untuk menempatkan sisa THR Anda. Dengan deposito berjangka, dana sisa THR ini bisa Anda manfaatkan untuk tujuan keuangan beberapa bulan ke depan sambil tetap memperoleh imbal hasil yang menarik.
Pilihan bunga deposito menarik
Kini ada produk tabungan dan deposito yang menawarkan kemudahan, serta potensi imbal hasil yang optimal bagi nasabah, seperti program Deposito Special Rate dari J Trust Bank. Nasabah bisa membuka deposito atas nama perorangan dengan penempatan dana minimum Rp500.000. Untuk program ini, J Trus Bank memberikan bunga deposito sebesar 4,50% per tahun (per annum/p.a) bagi deposito tenor 3 bulan dan bunga 4,75% p.a bagi deposito tenor 6 bulan.
J Trust Bank juga memberikan bunga deposito kompetitif dalam program Deposito for New CIF khusus nasabah baru. Dengan menempatkan dana minimum Rp1 juta, nasabah dapat memilih deposito tenor 1 bulan dengan bunga 4,50% p.a atau tenor 3 bulan dengan bunga 4,75% p.a.
Buka rekening dengan banyak manfaat
Selain penempatan dana minimum, persyaratan membuka deposito adalah memiliki rekening tabungan atau giro di J Trust Bank. Untuk mengoptimalkan keuntungan, nasabah bisa memilih buka rekening yang bebas biaya administrasi bulanan, seperti Tabungan Tora.
Nasabah pemilik Tabungan Tora juga bisa menikmati fasilitas bebas biaya transfer antarbank, bebas biaya transfer SKN, dan bebas biaya transfer RTGS lewat aplikasi mobile banking J Trust Mobile atau internet banking J Trust Net (maksimum sepuluh kali dalam sebulan per tipe sistem transfer). Dengan kartu ATM J Trust Bank, pemilik Tabungan Tora dapat melakukan penarikan tunai di ATM Bersama dan Prima tanpa biaya alias gratis sebanyak maksimum empat kali per hari.
Menariknya lagi, J Trust Bank menghadirkan inovasi perbankan digital sehingga nasabah atau calon nasabah juga dapat mengajukan aplikasi buka rekening tabungan dan deposito baru lewat e-form di laman www.jtrustbank.co.id. Calon nasabah atau nasabah tinggal mengisi data pada formulir dan menggunggah foto identitas diri pada e-form tersebut. Petugas J Trust Bank sudah melakukan verifikasi awal e-form sehingga nasabah atau calon nasabah bisa lebih menghemat waktu saat buka rekening atau deposito di kantor cabang.
Perlu dicatat, program buka rekening dan deposito dengan berbagai manfaat menguntungkan dari J Trust Bank ini hanya berlaku sampai 30 April 2022. Oleh karena itu, segera dapatkan informasi lebih lanjut dengan mengakses laman www.jtrustbank.co.id atau hubungi Ask J Trust Call 1500 615. Sebelum Lebaran tiba, kelola THR dengan lebih bijak, yuk!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News