kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Saham Teknologi Dorong Nikkei ke Zona Hijau


Rabu, 14 Juli 2010 / 09:02 WIB
Saham Teknologi Dorong Nikkei ke Zona Hijau


Sumber: Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

TOKYO. Pagi ini, saham-saham di bursa Tokyo melesat. Adanya laporan kinerja Intel yang melampaui prediksi analis menjadi salah satu pemicunya.

Kondisi itu membuat beberapa saham teknologi di Jepang juga turut melaju di zona hijau. Sebut saja Advantest Corp yang naik sebesar 5,4% dan NEC Corp naik 2,6%. Selain itu, kenaikan juga dialami oleh Komatsu yang melonjak 5,7%. Kenaikan Komatsu ini didorong oleh adanya kenaikan prediksi keuntungan pada semester I sebesar 41%. Mitsubishi juga naik 2,2% akibat kenaikan harga komoditas.

“Adanya outlook positif atas pendapatan perusahaan membuat kekhawatiran investor mereda atas risiko yang ada di pasar. Saat ini, pasar memang membutuhkan sentiment positif. Salah satunya kita sedang menunggu data ekonomi AS,” papar Tomomi Yamashita, Fund Manager Shinkin Asset Management Co.

Sekadar informasi, pada pukul 10.09 waktu Tokyo, indeks Nikkei 225 Stock Average melesat 2,6% ke posisi 9.789,26. Sementara indeks Topix melonjak 2,2% menjadi 872,82.

Sepanjang tahun ini, indeks Nikkei sudah melorot 7,2%. Sebagai perbandingan indeks Standards & Poors 500 sudah turun 1,8% di sepanjang 2010. Sedangkan indeks Stoxx Europe 600 mengalami kenaikan tipis sebesar 0,8% di 2010 ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×