Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Nilai tukar rupiah di pasar spot pagi ini (28/6), kembali mendekati Rp 10.000 per dolar Amerika Serikat (AS). Pada pukul 09.17 WIB, nilai tukar rupiah berada di posisi Rp 9.995 per dolar AS.
Nilai tukar rupiah tersebut turun 0,87% jika dibandingkan nilai tukar sehari sebelumnya yang berada di level Rp 9.908 per dolar AS. Sebagaimana diketahui, nilai tukar rupiah awal pekan lalu berada di level Rp 10.009 per dolar AS.
Sementara itu, nilai tukar rupiah tengah acuan Bank Indonesia kemarin (27/6) berada di level Rp 9.937 per dolar AS.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Terkait
Investasi
Obligasi Eximbank Rp 1,29 triliun
Industri
Martina Berto Kerek Harga Jual
Investasi