Reporter: Abdul Wahid Fauzi | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. PT Bakrieland Development Tbk (ELTY) bisa bernafas lega. Pasalnya, penerbitan saham baru alias rights issue ELTY sudah selesai. Namun, penerbitan saham baru perusahaan properti Grup Bakrie ini hanya terserap sebesar 70% hingga 80%.
Sisa saham sebanyak 20%-30% dieksekusi oleh PT Danatama Makmur selaku pembeli siaga rights issue ELTY. Menurut Steffen, saham ELTY yang dieksekusi tersebut diminati oleh investor yang menjadi klien Danatama.
"Mereka yang membeli saham merupakan kombinasi antara investor lokal dan investor asing," jelasnya. Hanya saja, Steffen enggan mengatakan identitas investor tersebut. Yang pasti, investor tersebut merupakan investor institusi biasa, bukan bank.
Asal tahu saja, pada tahun ini ELTY menerbitkan saham baru sebanyak 19,9 miliar. Harga penawaran saham baru tersebut adalah Rp 160 per saham. Sehingga, dari hajatan ini ELTY menargetkan akan mendapatkan dana segar Rp 3,2 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News