kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45930,39   2,75   0.30%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Rekomendasi Teknikal untuk Saham KLBF, EXCL dan TOWR pada Perdagangan Jumat (20/1)


Jumat, 20 Januari 2023 / 05:00 WIB
Rekomendasi Teknikal untuk Saham KLBF, EXCL dan TOWR pada Perdagangan Jumat (20/1)


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0,80% ke level 6.819,90 pada perdagangan Kamis (19/1). Simak rekomendasi teknikal tiga saham pilihan untuk perdagangan Jumat (20/1).

1. PT Kalbe Farma Tbk (KLBF)

KLBF cenderung bergerak konsolidasi dengan potensi melanjutkan penguatan selama masih di atas support fraktal terdekat di Rp 2.000. Indikator Stochastic oscillator sedang menunjukkan adanya momentum bullish pada harga. Pada Kamis (19/1), harga KLBF naik 0,48% ke level Rp 2.100 per saham.

Rekomendasi: Buy
Support: Rp 2.000
Resistance: Rp 2.200

Analis Binaartha Sekuritas Ivan Rosanova

Baca Juga: Saratoga (SRTG) Bidik Bisnis Seksi di 2023, Intip Incaran Portfolionya

2. PT XL Axiata Tbk (EXCL)

Penguatan EXCL pada Kamis (19/1) masih didominasi oleh volume pembelian dan break dari area resistance-nya. EXCL diperkirakan mampu menguat kembali. Hal ini dikonfirmasi oleh pergerakan MACD dan Stochastic yang menguat. Pada Kamis (19/1), harga EXCL terkerek 2,55% ke level Rp 2.410 per saham.

Rekomendasi: Buy on weakness
Support: Rp 2.250
Resistance: Rp 2.480

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana

 

Baca Juga: IHSG Naik Tipis ke 6.771,3 di Pagi Ini (19/1), Sektor Perindustrian Jadi Penopang

3. PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR)

TOWR uji flip level Rp 1.180 dengan bullish marubozu. Antisipasi breakout menuju resistance Rp 1.250. Pada Kamis (19/1), harga TOWR terkoreksi  0,85% ke level Rp 1.160 per saham.

Rekomendasi: Trading buy
Support: Rp 1.153
Resistance: Rp 1.178

Analis Samuel Sekuritas William Mamudi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×