kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Prospek Kinerja dan Rekomendasi Saham Antam (ANTM) Usai Rilis Produksi & Penjualan


Jumat, 19 Juli 2024 / 05:00 WIB
Prospek Kinerja dan Rekomendasi Saham Antam (ANTM) Usai Rilis Produksi & Penjualan
ILUSTRASI. PT Aneka Tambang Tbk atau Antam (ANTM) telah merilis laporan kinerja operasional periode semester I-2024. ANTARA FOTO/Jojon/hp..


Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Aneka Tambang Tbk atau Antam (ANTM) telah merilis laporan kinerja operasional periode semester I-2024. Volume produksi dan penjualan komoditas ANTM menunjukkan pertumbuhan secara kuartalan (QoQ), namun banyak yang menurun jika diukur secara tahunan (YoY).

Corporate Secretary Division Head Antam Syarif Faisal Alkadrie mengungkapkan pada semester I-2024 ANTM masih dihadapkan pada sejumlah tantangan. Terutama dari sisi perizinan, kondisi geopolitik-ekonomi global serta fluktuasi harga komoditas.

"Pada periode enam bulan pertama yang berakhir 30 Juni 2024, Antam berupaya untuk menjaga volume produksi dan penjualan pada tingkat yang optimal guna memenuhi rencana kerja tahun 2024," ungkap Syarif dalam keterbukaan informasi, Rabu (17/7).

Pada komoditas andalan seperti emas, ANTM mencatatkan total volume produksi dari tambang sebesar 439 kg atau setara 14.114 troy oz pada semester I-2024. Volume produksi emas ANTM menurun 26,09% dibandingkan produksi 594 kg (19.098 troy oz) pada semester I-2023.

Baca Juga: Begini Produksi & Penjualan Emas, Nikel, Bauksit Antam (ANTM) Semester I-2024

Meski secara tahunan menurun, tapi secara kuartalan produksi emas ANTM melonjak 64,45%. ANTM memproduksi emas 273 kg (8.777 troy oz) pada kuartal II-2024, sedangkan produksi kuartal I-2024 sebanyak 166 kg (5.337 troy oz).

Di sisi lain, ANTM membukukan volume penjualan emas sebesar 15.969 kg (513.415 troy oz) pada semester I-2024. Meningkat 18,21% dibandingkan penjualan semester I-2023 yang kala itu sebanyak 13.508 kg (434.292 troy oz).

Volume penjualan emas ANTM juga naik secara kuartalan. Pada kuarta II-2024, ANTM menjual emas sebanyak 8.857 kg (284.759 troy oz). Naik 24,53% dibandingkan penjualan 7.112 kg (228.656 troy oz) emas pada kuartal I-2024.

Dari komoditas nikel, sepanjang enam bulan pertama 2024 produksi bijih nikel konsolidasian ANTM sebesar 4,19 juta wet metric ton (wmt). Anjlok sebanyak 39,53% dari produksi semester I-2023 yang kala itu mencapai 6,93 juta wmt.

Meski begitu, jika diukur secara kuartalan produksi bijih nikel ANTM melejit 90,27%. Produksi bijih nikel konsolidasian ANTM mencapai 2,74 juta wmt pada kuartal II-2024, berbanding 1,44 juta wmt pada kuartal I-2024.

Secara tahunan, volume penjualan bijih nikel ANTM juga mengalami penurunan, sebesar 46,48%. ANTM menjual bijih nikel sebanyak 3,36 juta wmt pada semester I-2024, sementara pada semester I-2023 volume penjualannya mencapai 6,26 juta wmt.

ANTM menjual bijih nikel sebanyak 2,35 juta wmt pada periode kuartal II-2024. Melonjak hingga 135% dibandingkan penjualan bijih nikel pada kuartal I-2024 yang kala itu hanya mencapai 1 juta wmt.

 

Berlanjut ke komoditas feronikel, ANTM memproduksi sebanyak 10.169 ton nikel dalam feronikel (TNi) pada semester I-2024. Merosot 3,49% dibandingkan volume produksi semester I-2023 sebanyak 10.537 TNi.

Khusus di periode kuartal II-2024, ANTM memproduksi feronikel sebanyak 5.380 TNi. Meningkat 12,13% ketimbang produksi 4.798 TNi pada kuartal I-2024.

"Dengan telah diperolehnya perizinan pada Maret 2024, Antam berhasil memasarkan seluruh produksi feronikel pada semester I-2024," terang Syarif.

Syarif menambahkan, ANTM bersama mitra strategisnya berkomitmen mengakselerasi pencapaian milestone sesuai target tahun 2024 untuk pengembangan ekosistem baterai kendaraan listrik (electric vehicle/EV battery) di Indonesia.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×