Reporter: Anna Suci Perwitasari | Editor: Edy Can
JAKARTA. PT Permata Bank Tbk (BNLI) mengucurkan pinjaman kepada pelanggaran PT Astragraphia Tbk (ASGR). Besarnya pinjaman ini berkisar Rp 80 juta hingga Rp 1 miliar dengan jangka waktu satu hingga lima tahun.
Pinjaman ini nantinya akan menyasar pelanggan loyal ASGR dan juga kepada pelanggan potensial baik yang telah memiliki pengalaman usaha print (copyshop). Permata Bank berharap para nasabah yang memperoleh fasilitas ini dapat mengelola keuangannya secara lebih fleksibel sehingga bisnisnya dapat turut berkembang dengan baik.
"Kami juga berharap fasilitas pembiayaan ini dapat memberikan solusi sekaligus nilai tambah bagi pelanggan Astragraphia," kata Direktur Retail Banking BNLI Lauren Sulistiawati, Selasa (13/9).
Direktur Utama ASGR Lukito Dewandaya menambahkan, fasilitas pembiayaan ini akan memudahkan para pelanggannya memiliki mesin Fuji Xerox mulai dari printer multifunction hingga production printer, baik berwarna maupun hitam putih. "Bahkan untuk calon pelanggan potensial Astragraphia yang tersebar di 77 titik di seluruh Indonesia, dapat juga menikmati fasilitas pembiayaan dari PermataBank yang juga sesama Grup Astra," jelas Lukito.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News