kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.608.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.149   131,00   0,80%
  • IDX 7.216   -16,49   -0,23%
  • KOMPAS100 1.066   1,18   0,11%
  • LQ45 842   -1,96   -0,23%
  • ISSI 215   0,77   0,36%
  • IDX30 433   -1,07   -0,25%
  • IDXHIDIV20 518   -0,36   -0,07%
  • IDX80 122   0,04   0,04%
  • IDXV30 124   0,15   0,12%
  • IDXQ30 142   -0,18   -0,12%

Pendapatan Baramulti melonjak 75% di kuartal III


Jumat, 20 Oktober 2017 / 19:57 WIB
Pendapatan Baramulti melonjak 75% di kuartal III


Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Baramulti Suksessarana Tbk (BSSR) turut menikmati kondisi membaiknya harga komoditas batubara. Pendapatannya kuartal III-2017 bahkan melonjak signifikan dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

"Pendapatan kuartal III-2017 sekitar US$ 290 juta," ujar Khoirudin, Direktur Utama BSSR, Jumat (20/10). Posisi pendapatan itu 75% lebih besar dibanding perolehan pendapatan kuartal III-2016.

Dia mengatakan, ada sejumlah faktor yang memicu kenaikan pendapatan perusahaan. Baramulti menekan beban lewat efisiensi. Pada saat bersamaan, harga batubara juga masih dalam tren kenaikan. "Sejak awal tahun, harganya sudah naik sekitar 116%," imbuh Khoirudin.

Dari segi laba bersih, kenaikannya juga tak kalah moncer. Perkiraan laba bersih BSSR kuartal III tahun sebesar US$ 63 juta, melesat 293% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, US$ 16,15 juta. "Melihat posisi ini, kami melihat laba bersih US$ 75 juta masih dapat," kata Eric Rahardja, Direktur BSSR pada kesempatan yang sama.

BSSR hingga kuartal III tahun ini mencatat produksi batubara sebesar 7 juta ton, naik 120% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Angka volume penjualannya juga sama, sebesar 7 juta ton, naik 18% dibanding kuartal III 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×