Sumber: Bloomberg | Editor: Djumyati P.
NEW YORK. Pasar saham Amerika hari ini kembali naik, setelah pasar percaya kondisi akan menjadi lebih baik melihat data statistik perumahan Amerika dan pernyataan Vladimir Putin yang berjanji tidak sedang mengacak-acak Ukraina.
Indeks Standard & Poor's 500 naik 0,64% untuk menjadi 1.870,72 dan Dow Jones Industrial Average naik 0,5% untuk menjadi 16.325,79 pada pukul 12.05 waktu setempat.
“Kami mendapatkan kabar yang lebih menyenangkan dari Rusia pagi ini dan laporan data perekonomian yang lebih baik di Amerika,” tutur John Augustine Chief Market Strategist Fifth Third Bancorp via telepon kepada Bloomberg. “Kondisi ini memungkinkan bullish terjadi pada musim panas mendatang. Sekarang kita tengah kembali ke dalam rapor perekonomian yang lebih baik dan yang akan dilakukan The Fed,” tambahnya.
S&P 500 pada perdagangan Senin naik 1%, kenaikan terbesar dalam dua minggu terakhir, setelah data pertumbuhan industri Amerika ternyata lebih besar dari proyeksi awal.
Data Departemen Perdagangan Amerika menunjukkan industri perumahan mulai menunjukkan perubahan di Februari, industri ini mulai menunjukkan kondisi lebih stabil setelah musim dingin yang buruk membuat industri konstruksi makin terpuruk. Izin proyek pembangunan yang diajukan pun naik 7,7% menjadi 1,02 juta di Februari, terbesar sejak Oktober.
Sementara itu The Federal Open Market Committee tengah mengadakan pertemuan dua harinya. Para analis percaya, pengambil keputusan akan segera mengumumkan pemotongan pembelian obligasi US$ 10 miliar per bulan. The Fed memang akan terus mengecilkan (tapering off) program stimulus ekonominya, setiap kali pertemuan FOMC diadakan, seperti pertemuan terakhir di 28-29 Oktober.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News