kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.199   95,00   0,58%
  • IDX 6.984   6,63   0,09%
  • KOMPAS100 1.040   -1,32   -0,13%
  • LQ45 817   -1,41   -0,17%
  • ISSI 212   -0,19   -0,09%
  • IDX30 416   -1,10   -0,26%
  • IDXHIDIV20 502   -1,67   -0,33%
  • IDX80 119   -0,13   -0,11%
  • IDXV30 124   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,19%

Pantai Indah Kapuk Dua (PANI) Incar Marketing Sales Rp 5,5 Triliun pada Tahun 2024


Selasa, 12 Desember 2023 / 10:52 WIB
Pantai Indah Kapuk Dua (PANI) Incar Marketing Sales Rp 5,5 Triliun pada Tahun 2024
ILUSTRASI. PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk (PANI) membidik pendapatan prapenjualan alias marketing sales sebesar Rp 5,5 triliun di tahun 2024.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk (PANI) membidik pendapatan prapenjualan alias marketing sales sebesar Rp 5,5 triliun di tahun 2024.

Target tersebut naik 162% secara tahunan dari target tahun 2023 yang sebesar Rp 2,1 triliun.

Investment Analyst Lead Stockbit Edi Chandren mengatakan, target tersebut juga lebih tinggi dibandingkan ekspektasinya, yaitu di kisaran Rp 4 triliun.

Per kuartal III 2023, realisasi marketing sales PANI telah mencapai Rp 1,7 triliun atau setara 82% dari target 2023.

Baca Juga: Pantai Indah Kapuk Dua (PANI) Gelar PIK Vaganza Menjelang Akhir Tahun 2023

“Target pada 2024 juga akan membuat marketing sales PANI lebih setara dengan developer besar lainnya, seperti BSDE dan CTRA yang ada di kisaran Rp 9 triliun – Rp 10 triliun,” ujarnya dalam riset terbaru Stockbit yang diterima Kontan.co.id, Selasa (12/12).

Berdasarkan perhitungan internal, PANI mengestimasikan net asset value (NAV) setelah rights issue dan akuisisi lahan mencapai Rp 188 triliun. Angka tersebut setara dengan Rp 12.035 per saham. Sementara, Edi mengestimasikan NAV PANI mencapai Rp 219 triliun.

Sebagai perbandingan, valuasi PANI per penutupan bursa hari Senin (11/12) kemarin mencapai Rp 90 triliun. Ini merupakan kombinasi dari market cap sebesar Rp 79,5 triliun dan potensi dana maksimum dari rights issue sebesar Rp 10,5 triliun.

“PANI sedang dalam proses mengganti secara resmi lini bisnis ke sektor Properti. Proses pergantian tersebut ditargetkan dapat selesai dalam waktu dekat, tanpa indikasi waktu yang spesifik,” ungkap Edi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×