kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Panca Mitra Multiperdana (PMMP) Kinerja Moncer di Semester I-2022, Ini Penyebabnya


Rabu, 31 Agustus 2022 / 11:27 WIB
Panca Mitra Multiperdana (PMMP) Kinerja Moncer di Semester I-2022, Ini Penyebabnya
ILUSTRASI. Pabrik perusahaan eksportir udang, PT Panca Mitra Multiperdana Tbk (PMMP) yang cetak kinerja moncer di semester I-2022


Reporter: Vina Elvira | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Panca Mitra Multiperdana Tbk (PMMP) berhasil menunjukkan kinerja yang positif selama semester I-2022. Perusahaan ini berhasil mencetak pendapatan sebesar US$ 100,5 juta dan laba bersih sebesar US$ 6,4 juta di enam bulan pertama 2022.

Emiten pengolah makanan beku berbasis udang ini mampu mencetak pertumbuhan pendapatan hingga 17,2% secara tahunan. Sedangkan dari sisi bottom line, laba bersih PMMP terpantau naik 5% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang hanya US$ 6,1 juta.

Direktur Utama PMMP Martinus Soesilo menuturkan, kenaikan laba bersih dalam enam bulan pertama 2022 ini didukung oleh menurunnya beban bunga selama tahun 2022 menjadi US$ 4 juta dari US$ 4,2 juta pada tahun 2021.

"Sedangkan laba Operasi PMMP menurun tipis dari pencapaian tahun lalu sebesar US$ 10,6 juta, menjadi US$ 10,5 juta pada tahun 2022, yang disebabkan meningkatnya beban penjualan PMMP, terdampak dari kenaikan biaya angkut kontainer selama tahun 2022," ungkap Martinus, dalam keterangan resminya, hari ini.

Baca Juga: Intip Rekomendasi Saham Panca Mitra Multiperdana (PMPP) dari Samuel Sekuritas

Secara keseluruhan, kinerja positif PMMP ditopang oleh mulai beroperasinya pabrik kedelapan milik perusahaan sejak kuartal I-2022 lalu. Tak hanya itu, meningkatnya penjualan ekspor terutama ke Amerika Serikat juga punya andil besar dalam kinerja perusahaan di 2022 ini.

Volume penjualan PMMP juga meningkat cukup baik dari tahun lalu, menjadi 10.838 ton per Juni 2022 dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 9.677 ton, atau naik sebesar 12% secara tahunan.

“Pertama-tama, kami mampu meningkatkan total penjualan kami di tahun 2022 dibandingkan tahun lalu. Hal ini didukung oleh mulai beroperasinya pabrik ke-8 kami pada awal tahun, sehingga mampu meningkatkan kapasitas produksi kami,” jelas Martinus.

Dia menambahkan, PMMP mampu meneruskan tren positif untuk berfokus pada peningkatan penjualan produk-produk value added. Di mana selama semester I-2022 ini, PMMP mampu meningkatkan penjualan produk-produk value added hingga mencapai 3.402 ton, atau meningkat signifikan sebesar 61,3% dari pencapaian tahun lalu sebesar 2.110 ton.

 

Ke depannya, PMMP akan terus berkomitmen dan optimis untuk mencapai target penjualan tahun 2022 yang telah ditetapkan sebelumnya, yakni peningkatan volume penjualan sekitar sebesar 15% menjadi kurang lebih 22.000 ton dan peningkatan penjualan sebesar 15% menjadi US$ 200 juta.

"Sejauh ini, pencapaian kinerja kami hingga Juni 2022 masih sesuai dengan target awal kami pada awal tahun, yakni penjualan sekitar sebesar US$ 200 juta hingga akhir tahun 2022," tuturnya.

Untuk mencapai target tersebut, Panca Mitra telah merencanakan dan menerapkan beberapa strategi penjualan, salah satunya adalah ekspansi ekspor ke negara-negara baru serta tetap meningkatkan penetrasi pasar PMMP di Amerika Serikat dan Jepang.

"Pada awal tahun ini, kami menghadiri Seafood Expo North America yang diadakan di Boston, kami menggunakan kesempatan ini untuk meningkatkan market share kami di Amerika Serikat. Selain itu, pada tahun 2022 ini kami mampu menembus pasar ekspor baru di Korea Selatan, dengan fokus pada produk-produk value added," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×