Reporter: Tim KONTAN | Editor: Ridwal Prima Gozal
KONTAN.CO.ID - Menabung dana darurat mutlak dilakukan untuk menghadapi ketidakpastian ekonomi. Buka tabungan khusus atau deposito merupakan salah satu cara menyimpan dana darurat dengan aman.
Para ekonom menyatakan perekonomian masih dibayang-bayangi risiko gejolak ekonomi global pada tahun ini. Belum selesainya konflik Rusia-Ukraina, ketegangan antara China dan Amerika Serikat (AS), serta kebijakan agresif Bank Sentral AS merupakan sejumlah hal yang dapat menekan pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Saat ekonomi melambat, gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) bukan tak mungkin terjadi. Sewaktu kondisi seperti itu menimpa Anda, adanya dana darurat akan sangat membantu. Dana darurat juga bisa menjadi penyelamat saat terjadi keadaan mendesak lainnya seperti dirawat di rumah sakit atau perbaikan rumah akibat cuaca ekstrem.
Baca Juga: Mudah Raih Hadiah Logam Mulia dari Buka Tabungan Rencana
Anda bisa mulai menabung dana darurat dengan menyisihkan minimum 10% dari penghasilan rutin. Besaran ideal dana darurat adalah 3—6 kali pengeluaran bulanan bagi yang lajang dan 9—12 kali pengeluaranan bulanan bagi yang berkeluarga.
Selain disimpan dalam tabungan khusus, dana darurat juga dapat Anda tempatkan dalam deposito dengan tenor di bawah 6 bulan. Menyebar dana darurat dalam beberapa deposito dengan tenor yang berbeda akan memudahkan Anda saat membutuhkan dana tersebut. Apalagi, sekarang beberapa produk deposito juga bisa dibuka dengan penempatan dana di bawah Rp5 juta.
Deposito mulai Rp1 juta
Kabar gembira bagi Anda yang sedang berencana buka tabungan deposito dengan setoran awal terjangkau, kini tersedia program Deposito Special Rate dari J Trust Bank. Program ini memberikan promo khusus untuk nasabah baru, yaitu bisa buka deposito dengan menempatkan dana mulai Rp1 juta.
Deposito Special Rate seperti namanya juga memberikan bunga deposito yang kompetitif. Deposito dengan tenor atau jangka waktu 3 bulan, bunga yang diberikan 5,00% per tahun, sedangkan untuk tenor 6 bulan, bunganya 5,50% per tahun. Simpanan dalam deposito pun akan bertumbuh optimal dengan bunga yang spesial ini.
Terkait dengan bunga deposito, nasabah perlu mengetahui bahwa hasil bunga deposito yang diperoleh nasabah akan dikenakan pajak 20% sesuai aturan yang berlaku. Selain itu, simpanan nasabah pada bank mengikuti aturan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Untuk tingkat pemberian bunga simpanan yang melebihi aturan LPS, penjaminnya adalah bank sendiri, dalam hal ini J Trust Bank.
Buka tabungan deposito
Anda yang ingin mengikuti program Deposito Special Rate ini cukup buka tabungan atau giro di J Trust Bank. Jenis tabungan yang bisa dipilih antara lain Tabungan Tora, Tabungan J Trust, atau J Trust One.
Setiap tabungan memiliki keunggulan yang berbeda, sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Misalnya, Tabungan Tora tidak membebankan biaya administrasi dan kartu ATM bulanan. Selain itu, ada fasilitas bebas biaya transfer antarbank online dan bebas biaya transfer SKN serta RTGS, masing-masing maksimum sepuluh kali per bulan. Nasabah juga bisa tarik tunai bebas biaya maksimum empat kali sehari melalui ATM Bersama dan Prima.
Para pemilik usaha yang ingin buka rekening khusus bisnis bisa memilih Tabungan J Trust One. Kelebihan yang ditawarkan tabungan ini antara lain bunga simpanan yang kompetitif hingga 3,88% per tahun dan pencatatan transaksi yang lebih detail melalui e-statement. Sebagai rekening bisnis, kini Tabungan J Trust One hanya mensyaratkan setoran awal minimum Rp1,5 juta saja.
Adapun, Tabungan J Trust juga dapat dimiliki oleh lembaga non-perorangan dan setoran awalnya sangat terjangkau, yaitu Rp150.000. Tabungan ini memberikan fasilitas bebas biaya administrasi layanan kartu ATM dan penghitungan bunga berdasarkan saldo harian.
Tertarik buka tabungan deposito yang terjangkau untuk menabung dana darurat? Segera kunjungi kantor cabang J Trust Bank terdekat, mengakses www.jtrustbank.co.id atau hubungi Ask J 1500 615 untuk informasi lebih lanjut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News