kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.468.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Montage Company Limited Jual 203,48 Juta Saham MAP Aktif Adiperkasa (MAPA)


Selasa, 23 Mei 2023 / 15:39 WIB
Montage Company Limited Jual 203,48 Juta Saham MAP Aktif Adiperkasa (MAPA)
ILUSTRASI. Montage Company Limited melepas kepemilikan sahamnya di PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) dengan harga Rp 4.800 per saham.


Reporter: Aris Nurjani | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Montage Company Limited melepas kepemilikan sahamnya di PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) dengan harga Rp 4.800 per saham. Dengan demikian, total dana yang diterima Montage dari menjual saham MAPA tersebut mencapai Rp 976,70 miliar.

Dalam keterbukaan informasi bursa, Selasa (23/5), Direktur Montage Company Limited Joo Suk Kim melaporkan telah menjual sebanyak 203,48 juta saham MAPA dengan harga Rp 4.800 per sahamnya.

“Tanggal transaksi pada 11 Mei 2023 dengan tujuan transaksi divestasi,” tulisnya, Selasa (23/5).

Baca Juga: Intip Rekomendasi Saham MAP Aktif Adiperkasa (MAPA) yang Bakal Menggelar Stock Split

Joo Suk Kim tidak merinci siapa pihak pembeli dalam transaksi tersebut. Sebagai informasi sebelum adanya transaksi tersebut kepemilikan Montage di MAPA sebanyak 213,89 juta atau setara 7,50%.

Setelah transaksi tersebut, kepemilikan Montage di MAPA tersisa 10,41 juta saham atau 0,36%.

Penjualan saham MAPA oleh Montage terjadi menjelang rapat umum pemegang saham (RUPS) tahunan MAPA pada 20 Juni  2023. Dalam pertemuan tahunan itu, manajemen MAPA akan meminta persetujuan pemegang saham untuk melakukan aksi pemecahan nilai saham alias stock split.

MAPA berencana melakukan pemecahan saham dengan rasio 1:10 dari nominal Rp 100 per saham menjadi Rp 10 per saham. Sementara, jumlah saham MAPA sebelum stock split sebesar 2,85 miliar. Lalu, setelah stock split, jumlah saham MAPA menjadi 28,5 miliar.

Manajemen MAPA dalam keterbukaan informasi menyebutkan ada dua alasan dan tujuan pemecahan saham dilakukan. Pertama, untuk membantu meningkatkan daya tarik atas saham MAPA, terutama terhadap investor ritel dengan menjadikan harga saham mereka lebih terjangkau.

“Kedua, untuk meningkatkan likuiditas perdagangan saham Perseroan di Bursa Efek Indonesia (BEI),” ujar manajemen.

Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham MAP Aktif Adiperkasa (MAPA) yang Bakal Gelar Stock Split

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×