kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,75   -27,98   -3.02%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mitra distribusi optimistis ORI019 akan dapat sambutan baik dari investor


Senin, 25 Januari 2021 / 20:19 WIB
Mitra distribusi optimistis ORI019 akan dapat sambutan baik dari investor
ILUSTRASI. Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemenkeu, Luky Alfirman saat peluncuran Obligasi Negara Ritel ORI019.


Reporter: Hikma Dirgantara | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah resmi membuka masa penawaran surat berharga negara (SBN) ritel perdana tahun ini, yakni ORI019 mulai hari ini Senin (25/1) hingga 18 Februari 2021. ORI019 hadir menawarkan imbal hasil sebesar 5,57% per tahun. Imbal hasil kali ini lebih kecil bila dibandingkan dengan seri sebelumnya, ORI018 yang sebesar 5,75%.

Pemerintah memasang target penjualan ORI019 sebesar Rp 10 triliun, jumlah yang sama seperti ORI018 saat itu. Adapun, ORI018 berhasil membukukan jumlah penawaran di atas target, yakni Rp 12,97 triliun.

ORI019 dapat dibeli secara mudah dan praktis melalui 26 mitra distribusi yang telah ditunjuk pemerintah, salah satunya adalah Bank Negara Indonesia (BNI). Deputy General Manager Divisi Wealth Management BNI  Widi Hantono mengungkapkan bahwa BNI memasang target penjualan ORI019 sebesar Rp 500 miliar.

"ORI019 merupakan obligasi ritel pertama di tahun 2021, di mana kami melihat minat di awal tahun akan lebih besar. Oleh karena itu BNI menetapkan target penjualan ke Kemenkeu sebesar Rp 500 miliar," kata Widi kepada Kontan.co.id, Senin (25/1).

Baca Juga: BRI pasang target penjualan ORI019 sebesar Rp 500 miliar

Sementara PT Bank Mandiri Tbk menetapkan target senilai Rp1,5 triliun untuk penjualan ORI019 kali ini. Senior Vice President Wealth Management Bank Mandiri Elina Wirjakusuma optimistis target tersebut dapat tercapai. Bank Mandiri akan mengoptimalkan penjualan di segmen segmen affluent maupun mass market guna mencapai target.

Terkait prospek ORI019, Widi mengakui bahwa imbal hasil ORI019 kali ini lebih kecil dari pendahulunya. Kendati demikian, dia optimistis minat masyarakat terhadap obligasi ritel ini akan tetap tinggi.

Baca Juga: Kemenkeu: Porsi investor ORI dari kalangan milenial capai 40%

Menurut dia, jika dilihat dari yield obligasi pemerintah dan juga tingkat BI7DDR saat ini, imbal hasil ORI019 di 5,57% masih cukup menarik. "Kami juga berharap optimisme pasar dengan dimulainya program vaksinasi Covid19 secara nasional akan meningkatkan minat investor membeli ORI019," imbuh Widi.

Widi menuturkan, agar bisa mencapai target tersebut salah satu strategi yang akan dilakukan BNI adalah dengan memberikan program cashback sampai dengan 0,1% dari nominal investasi ORI019.

Baca Juga: Peminat SBN Ritel diperkirakan masih cukup tinggi meski di tengah pandemi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×