Reporter: Rika Theo |
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terjun ke zona merah setelah menanjak di awal perdagangan bursa hari ini (20/3). IHSG melemah 0,27% ke level 4.809,46 pada penutupan bursa sesi pertama.
Sebanyak 125 saham memberatkan IHSG. Sementara 112 saham bertahan naik dan 105 saham diam di tempat.
Transaksi saham sepanjang separuh hari ini mencapai Rp 3,41 triliun. Sedangkan volume saham yang diperdagangkan mencapai 3,72 miliar.
Dari sepuluh sektor yang ada, delapan sektor terdampar di area negatif. Sektor pertanian anjlok paling tajam sebesar 1,35%. Sementara sektor konstruksi menjadi yang paling positif dengan terangkat 1,13%.
Saham-saham yang berkinerja paling jeblok antara lain PT Skybee Tbk (SKYB) yang tergerus 8,16% menjadi Rp 450, PT Mahaka Media Tbk (ABBA) yang merosot 6,25% menjadi Rp 105, serta PT Multi Prima Sejahtera Tbk (LPIN) yang terkoreksi 6% ke Rp 4.700.
Sebaliknya, sejumlah saham yang paling positif hari ini antara lain: PT Rimo Catur Lestari Tbk (RIMO) yang menanjak 33,51% menjadi Rp 255, PT Toko Gunung Agung Tbk (TKGA) naik 25% menjadi Rp 750, dan PT Island Concepts Indonesia Tbk (ICON) terangkat 23,81% menjadi Rp 260.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News