Reporter: Kenia Intan | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten ritel PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) telah meresmikan tiga gerai baru sepanjang tahun 2020. Peresmian gerai yang terbaru berada di Kabupaten Tangerang, Jumat (17/7). Gerai yang terletak di Mal Ciputra Citra Raya Cikupa itu menjadi gerai fisik ketiga yang diresmikan tahun ini, dan menjadi gerai ke 155 di seluruh Indonesia.
Asal tahu saja, pada 16 Juli 2020 kemarin LPPF telah meresmikan gerai di The Park Sawangan, Depok. Sementara pada 7 Mei 2020, LPPF meresmikan gerai di PTC Palembang, Sumatra Selatan.
Baca Juga: Mal Belum Ramai, Prospek Ramayana (RALS), Matahari (LPPF) dan MAPI Masih Suram
Ketiga mal yang semula akan diresmikan pada awal tahun ini terletak di daerah pusat perbelanjaan dan perekonomian di setiap kota. Adapun ketiga mal menempati area seluasĀ 6.000 hingga 7.000 meter persegi itu menawarkan lebih dari 100 merek. Produk fesyen yang ditawarkan pun beragam ada wanita dan pria, anak-anak dan dewasa. Ada juga produk aksesoris, peralatan kosmetik dan rumah tangga, tidak ketinggalan ragam koleksi sepatu dan tas.
Dalam keterbukaan informasi, Jumat (17/7), Direktur Corporate Secretary dan Legal Matahari Department Store Miranti Hadisusilo dalam keterangan resmi, Jumat (17/7) mengatakan bahwa di tengah kondisi pandemi Covid-19 ini gerai-gerai LPPF tetap mengutamakan pelayanan belanja yang aman. Matahari menyediakan kasir prioritas khusus untuk keluarga dan lansia, mendahulukan pelayanan bagi tenaga medis, mengatur tata letak produk primer dan kebutuhan bayi pada posisi yang lebih mudah ditemukan. Termasuk menciptakan toko yang aman untuk berbelanja dengan alur mobilitas pelanggan yang aman.
Baca Juga: Akibat corona, outlook emiten retail masih menantang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News