kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,77   -22,96   -2.48%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Laba Nipress melonjak 178% di kuartal III-2017


Selasa, 09 Januari 2018 / 16:48 WIB
Laba Nipress melonjak 178% di kuartal III-2017


Reporter: Riska Rahman | Editor: Dupla Kartini

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Walaupun beban PT Nipress Tbk di kuartal III-2017 naik signifikan, namun perusahaan perlengkapan otomotif ini berhasil meraih peningkatan laba. Sebab, ada dukungan dari pertumbuhan pendapatan lain-lain yang cukup besar.

Mengutip laporan keuangan kuartal III-2017 yang dirilis Selasa (9/1), emiten berkode saham NIPS ini berhasil membukukan laba sebesar Rp 32,28 miliar di kuartal ketiga tahun lalu. Jumlah ini meningkat 178,79% dibanding periode yang sama tahun 2016 sebesar Rp 11,58 miliar.

Peningkatan laba yang drastis ini disebabkan melonjaknya pendapatan lain-lain selama sembilan bulan tahun lalu. NIPS mencatat pendapatan lain-lain sebanyak Rp 39,25 miliar. Perusahaan juga mencatat keuntungan selisih kurs sebesar Rp 5,97 miliar di periode ini.

Padahal, penjualan NIPS hanya naik tipis pada triwulan ketiga 2017. Hingga September 2017, penjualan NIPS hanya naik 0,21% year-on-year (yoy) menjadi Rp 765,67 miliar.

Di sisi lain, beban yang harus ditanggung perusahaan justru membesar. Januari-September 2017, beban pokok penjualan naik 4,59% yoy menjadi Rp 668,74 miliar. Selain itu, beban penjualan NIPS naik 32,42% yoy menjadi Rp 28,26 miliar serta beban umum dan administrasi meningkat 17,99% yoy menjadi Rp 29,32 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×