Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) mencatatkan kenaikan laba bersih sampai dengan 38,57% sepanjang tahun lalu. Hal ini tak lepas dari melejitnya pendapatan dan penjualan perseroan.
Berdasarkan publikasi laporan keuangan META, sepanjang tahun lalu, laba bersih perseroan sebesar Rp 60,1 miliar. Angka ini melonjak dari pencapaian tahun sebelumnya yang hanya Rp 43,37 miliar.
Kenaikan itu ditopang pendapatan dan penjualan yang terbang hingga 57,49% menjadi Rp 425,86 miliar. Tahun lalu, META mulai mengantongi fulus dari sektor konstruksi yang sebesar Rp 111,97 miliar.
Anak usaha Grup Rajawali ini juga bisa memperoleh dari penghasilan bunga senilai Rp 37,78 miliar dan laba selisih kurs bersih sebesar Rp 9,46 miliar.
Ada juga penghasilan dari iklan yang mencapai Rp 3,8 miliar. Dengan pencapaian kinerja ini, maka laba bersih per saham dasar perseroan juga terkerek naik dari Rp 3.197 menjadi Rp 3.945. Artinya, ada kenaikan sekitar 23,39%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News