kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Laba bersih anjlok 48%, kinerja Mega Manunggal Property (MMLP) di 2019 kurang optimal


Jumat, 03 April 2020 / 19:38 WIB
Laba bersih anjlok 48%, kinerja Mega Manunggal Property (MMLP) di 2019 kurang optimal
ILUSTRASI. Ilustrasi proyek pergudangan dan logistik dengan pengembang PT?Mega Manunggal Property Tbk MMLP


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja PT Mega Manunggal Property Tbk tercatat kurang mantap. Walau berhasil mengerek pendapatan, laba bersih perusahaan properti ini justru ambles 48,66%.

Berdasarkan laporan keuangan perusahaan, emiten yang memiliki kode saham MMLP ini berhasil mencatatkan pendapatan sebesar Rp 333,98 miliar. Posisi ini naik 11,61% dibanding pendapatan tahun 2018 yang sebesar Rp 299,23 miliar. 

Kenaikan pendapatan juga membuat beban pokok pendapatan melesat 12,48%. Dengan begitu, laba kotor MMLP tercatat sebesar Rp 305,42 miliar.

Baca Juga: Mega Manunggal Property (MMLP) siapkan anggaran Rp 1,2 triliun tahun ini

Pada beban lainnya, MMLP juga mencatatkan kenaikan. Selain itu, pada tahun lalu Mega Manunggal Property mencatatkan rugi penjualan properti investasi sebesar Rp 18,26 miliar, padahal pos ini tidak ada di tahun 2018 silam.

Selain itu, pada pos kenaikan nilai wajar atas properti investasi yang lebih rendah yakni Rp 124 miliar. Sedangkan tahun 2018, tercatat sebesar Rp 144,26 miliar.

Alhasil, laba bersih Mega Manunggal Property pun tinggal Rp 113,17 miliar. Capaian tersebut turun 48,66% dibandingkan tahun 2018 yang sebesar Rp 220,47 miliar.

Sepanjang 2019 jumlah aset MMLP tercatat sebesar Rp 6,75 triliun dengan kas dan setara kas sebesar Rp 129,32 miliar. Sedangkan, jumlah ekuitas dan liabilitas perseroan masing-masing sebesar Rp 5,62 triliun dan Rp 1,12 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×