kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kinerja Moncer AKR Corporindo (AKRA) Diproyeksi Berlanjut, Simak Rekomendasi Sahamnya


Rabu, 27 Juli 2022 / 09:47 WIB
Kinerja Moncer AKR Corporindo (AKRA) Diproyeksi Berlanjut, Simak Rekomendasi Sahamnya
ILUSTRASI. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) melaporkan pertumbuhan kinerja ciamik sepanjang semester pertama 2022.


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) melaporkan pertumbuhan kinerja ciamik sepanjang semester pertama 2022.

Pendapatan dari kontrak dengan pelanggan melesat 107,53% secara tahunan atau year on year (yoy) menjadi Rp 21,98 triliun dari sebelumnya Rp 10,59 triliun di periode yang sama tahun lalu.

Dari sisi bottom line, laba bersih periode berjalan AKRA naik 51,94% yoy menjadi Rp 927,41 miliar di semester pertama 2022. 

Sebagai perbandingan, laba bersih AKRA pada periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 610,36 miliar.

Analis BRI Danareksa Sekuritas Ignatius Teguh Prayoga menilai, realisasi laba bersih ini mencerminkan 70% dari perkiraan yang dipasang BRI Danareksa Sekuritas. Realisasi ini juga mewakili 66% dari proyeksi konsensus. 

Baca Juga: Intip Rekomendasi Saham dari Sejumlah Analis yang Menarik Dilirik Hari ini (27/7)

Secara triwulanan, laba AKRA pada kuartal kedua  2022 tumbuh sebesar 23,3% atau 115,2% secara yoy. Meski secara angka meningkat, marjin laba bersih AKRA menurun menjadi 4,3% dari sebelumnya 5,1% pada semester pertama 2021.

Prayoga menilai, moncernya kinerja AKRA dikarenakan volume penjualan yang solid dan harga jual rerata alias average selling price (ASP) yang lebih tinggi. Laba kotor di segmen bahan bakar minyak meningkat sebesar 73,7% yoy, dengan margin yang lebih rendah. 

Hal ini menunjukkan bahwa pendorong pertumbuhan utama adalah volume penjualan yang lebih tinggi yang naik 19% secara yoy.

Sementara itu, laba kotor bisnis bahan kimia meningkat 116,5% secara yoy, didukung oleh ASP yang lebih tinggi dan volume penjualan yang sedikit lebih tinggi.

Prayoga meyakini, kinerja AKRA yang solid ini dapat berlanjut di semester kedua 2022. 

“Ini menimbang hasil semester pertama yang kuat, dimana capaian laba mencapai 64% dari panduan perusahaan atau 70% dari estimasi kami,” tulis Prayoga dalam riset, Selasa (26/7).

 

BRI Danareksa Sekuritas merevisi naik perkiraan laba bersih AKRA sebesar 13% menjadi Rp 1,54 triliun untuk tahun ini. Revisi naik ini seiring dengan pesatnya kinerja AKRA di semester pertama, dengan ekspektasi adanya permintaan BBM dan bahan kimia yang solid serta potensi penjualan lahan industri milik AKRA di semester kedua.

Sehingga, BRI Danareksa Sekuritas mempertahankan rekomendasi beli saham AKRA dengan target harga Rp 1.500.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×