Reporter: Adi Wikanto | Editor: Adi Wikanto
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Harga uang kripto seperti Bitcoin (BTC), Ethereum (ETH), Binance Coin (BNB), hingga Dogecoin (DOGE) dan Shiba Inu (SHIB) dll kembali bergerak di zona hijau pada perdagangan hari ini, Rabu 16 Februari 2022. Simak perkembangan harga Bitcoin, Ethereum, Dogecoin hingga Shiba Inu berikut ini.
Pada perdagangan Rabu 16 Februari 2022 pukul 09.13 WIB, Coinmarketcap mencatat kenaikan harga Bitcoin (BTC). Harga uang kripto Bitcoin / BTC yang merupakan crypto currency dengan market cap terbesar, berada di level US$ 44.040,18. Dalam 24 jam terakhir, harga Bitcoin / BTC naik 1,15%. Dalam 7 hari perdagangan, harga Bitcoin / BTC naik 0,59%
Selain BTC, harga uang kripto lain yang berada di kelompok 5 besar market cap masih naik. Harga Ethereum / ETH (market cap terbesar kedua) di level US$ 3.143,62 naik 3,91% dalam 24 jam terakhir. Dalam 7 hari perdagangan, harga Ethereum / ETH naik 1,47%.
Harga Tether / USDT (market cap terbesar ketiga) di level US$ 1, naik 0,00% dalam 24 jam perdagangan. Dalam 7 hari perdagangan, harga Tether / USDT turun 0,01%.
Baca Juga: Bappebti: Aset Kripto Buatan Indonesia Cukup Cerah
Harga Binance Coin / BNB (market cap terbesar keempat) di level US$ 432,12 naik 4,30% dalam 24 jam perdagangan. Selama 7 hari perdagangan, harga Binance Coin / BNB naik 5,31%.
Harga USD Coin (market cap terbesar kelima) di level US$ 0,9997 naik 0,04% dari sehari sebelumnya. Selama 7 hari perdagangan, harga USD Coin naik 0,03%
Sementara itu, harga Dogecoin / DOGE yang populer karena Elon Musk naik 1,18% dalam 24 jam terakhir menjadi US$ 0,1504. Dalam 7 hari perdagangan, harga Dogecoin turun 3,28%.
Harga uang kripto populer lainnya, Shiba Inu (SHIB) naik 0,35% dalam 24 jam terakhir menjadi 0,00003059. Dalam 7 hari perdagangan, harga Shiba Inu stagnan atau tidak mengalami perubahan.
Itulah perkembangan harga uang kripto Bitcoin (BTC), Ethereum (ETH), Binance Coin (BNB), hingga Dogecoin (DOGE) dan Shiba Inu (SHIB) dll untuk hari ini, Rabu 16 Februari 2022. Ingat, investasi uang kripto sangat berisiko tinggi meskipun juga berpotensi memberi hasil yang besar. Pelajari dahulu risikonya sebelum berinvestasi pada uang kripto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News