kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Inilah target Mitra Adiperkasa di semester II


Senin, 09 Juli 2012 / 16:59 WIB
Inilah target Mitra Adiperkasa di semester II
ILUSTRASI. Data ekonomi yang membaik membuat keputusan bank sentral berubah dan bisa mempengaruhi rupiah. n./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/05/05/2021.


Reporter: Albertus M. Prestianta |

JAKARTA. PT Mitra Adi Perkasa Tbk (MAPI) bersiap menyambut tahun ajaran baru dan lebaran di semester II 2012. Fetty Kwartati, Sekretaris Perusahaan MAP mengatakan, kedua even tersebut berlangsung dalam waktu berdekatan sehingga membuka peluang untuk mendongkrak penjualan.

"Kami telah menyiapkan strategi marketing salah satunya dengan memberi penawaran diskon untuk sejumlah produk," kata Fetty saat dihubungi KONTAN hari ini.

Selain lebaran dan tahun ajaran baru, perayaan natal dan tahun baru diperkirakan juga akan menjadi pendorong pertumbuhan penjualan MAPI tahun ini. Fetty berkata MAPI menargetkan penjualan tahun ini tumbuh 25% dibanding realisasi tahun 2011, menjadi Rp 7,36 triliun.

"Semester kedua diperkirakan memberi kontribusi antara 55%-60% terhadap total pendapatan tahun 2012," kata Fetty. Sebagai catatan saja, MAPI meraup pendapatan kuartal I sejumlah Rp 1,63 triliun, lebih tinggi 29% dibanding periode yang sama tahun 2011.

Sampai dengan Mei 2012, MAPI sudah membuka 64 gerai. Artinya hingga bulan kelima tahun ini, jumlah gerainya secara keseluruhan menjadi 1.108. Tahun ini MAPI merencanakan akan membuka 300 gerai.

Galeries Lafayette

Di akhir tahun ini, MAPI bakal punya department store baru. Rencananya, MAPI akan membuka gerai department store premium dari Prancis, Galeries Lafayette di mal Pacific Place, Jakarta.

Sayang, Fetty masih menutup rapat-rapat detil rencana pengembangan department store baru itu. "Untuk Galeries Lafayette, maaf kami belum bisa disclose informasinya," kata Fetty.

Hadirnya Galeries Lafayette tentunya akan menambah panjang daftar department store yang dikelola Mitra Adiperkasa. Selain Galeries Lafayette, Mitra Adiperkasa juga mengelola Sogo, Seibu dan Debenhams.

Galeries Lafayette yang berpusat di dekat Garnier Opera, Paris, merupakan salah satu department store termewah di dunia. Gerainya dibuka di lokasi premium di Prancis, Berlin, Casablanca, New York, Dubai, dan China.

Kehadiran Galeries Lafayette bakal menggantikan Harvey Nichols yang sudah ditutup MAPI. Jadi menurutnya, toko papan atas ini bakal menyasar dua segmen yaitu konsumen domestik dari kalangan menengah atas dan para turis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×