kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.200   0,00   0,00%
  • IDX 7.066   -30,70   -0,43%
  • KOMPAS100 1.055   -6,75   -0,64%
  • LQ45 830   -5,26   -0,63%
  • ISSI 215   0,27   0,12%
  • IDX30 424   -2,36   -0,55%
  • IDXHIDIV20 513   -0,30   -0,06%
  • IDX80 120   -0,79   -0,65%
  • IDXV30 124   -1,30   -1,04%
  • IDXQ30 142   -0,32   -0,23%

Indonesia terancam resesi, simak rekomendasi portofolio saham berikut


Kamis, 24 September 2020 / 06:15 WIB
Indonesia terancam resesi, simak rekomendasi portofolio saham berikut


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  Menteri Keuangan Sri Mulyani meramal pertumbuhan ekonomi domestik di kuartal III-2020 bakal berada di rentang -2,8% yoy hingga -1% yoy. Ini artinya, pertumbuhan ekonomi Indonesia akan minus dua kuartal berturut-turut dan memenuhi syarat resesi. Artinya, resesi sudah di depan mata.

Presiden Direktur CSA Institute Aria Santoso menilai resesi akan menjadi sentimen jangka pendek bagi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Namun, resesi juga menjadi peluang jangka panjang ketika terjadi pemulihan kembali.

Aria merekomendasikan investor bisa tetap memanfaatkan fluktuasi jangka pendek ini untuk membeli saham saat pelemahan dan menjualnya saat terjadi penguatan. Namun, alangkah lebih baik menunggu sampai mendapatkan suatu level harga yang masuk kriteria murah. “Strategi terbaik bagi para investor adalah tetap melakukan cicil beli di harga yang rendah, di saham perusahaan yang berprospek baik di jangka panjang,” terang Aria kepada Kontan.co.id, Rabu (23/9).

Adapun emiten di sektor barang konsumsi dan telekomunikasi masih diperkirakan cukup defensif saat ini. Sementara untuk emiten ritel memang terdampak risiko dari penerapan kembali pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Emiten ritel pun  dinilai perlu melakukan adaptasi strategi untuk mempertahankan penjualannya. Begitu juga dengan emiten properti yang berhubungan dengan pengelolaan mall, yang dinilai akan terdampak cukup kuat karena PSBB kembali.

Baca Juga: Indonesia di ambang resesi, begini dampaknya ke IHSG

Head of Research Panin Sekuritas Nico Laurens mengatakan investor harus tetap memasang mode defensif saat ini. Dia menyarankan, porsi saham terhadap total portofolio ada di kisaran 30%. Atau, komposisi saham juga bisa antara 30%-50%, tergantung profil risiko. “Sisanya diversifikasi ke obligasi,” ujar Nico kepada Kontan.co.id, Rabu (23/9).

Nico memproyeksikan, IHSG akan berada di level 5.364 hingga akhir 2020. Namun, tekanan dalam jangka pendek sebenarnya masih cukup tinggi dan masih memungkinkan adanya ruang koreksi bagi IHSG. Sejumlah sentimen seperti kasus baru Covid-19 hingga tensi antara Amerika Serikat (AS) dan China dapat menjadi pemberat IHSG ke depan.  

Senada, Kepala Riset Trimegah Sekuritas Sebastian Tobing menilai, IHSG masih memungkinkan untuk kembali merosot jika kasus harian Covod-19 naik ke 5.000 kasus per hari, dari yang saat ini baru di kisaran 4.000 kasus. “Saya pikir lebih baik menunggu indeks ke level 4.700 dan kemudian beli saham,” ujar Sebastian. 

Baca Juga: OJK: Restrukturisasi kredit perbankan mencapai Rp 884,5 triliun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×