Reporter: Yuliana Hema | Editor: Noverius Laoli
Dia memproyeksikan IHSG akan menguji resistance di area 7.147 sampai 7.208. Sementara IHSG akan uji support dalam rentang 6.990 sampai 7.038.
Sementara, Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan memperkirakan IHSG akan bergerak fluktuatif dengan kecenderungan terkoreksi di atas MA20 di 7050 pada perdagangan besok.
Baca Juga: Sudah Naik Tinggi, Saham GOTO Rawan Terkoreksi
Kata dia, secara teknikal IHSG telah terbentuk falling window dan pelebaran negative slope pada Stochastic RSI.
Lebih lanjut, Valdy mengatakan pelaku pasar dapat memperhatikan peluang buy on weakness pada ASII, INCO, TLKM, SIDO, PGAS dan BSDE. Kemudian, lanjut Valdy, ada potensi penguatan lanjutan pada INKP, BTPS dan BMHS.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News