Reporter: Herlina KD | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 15,55 poin atau 0,21% ke 7.453,28 pada akhir perdagangan Selasa (10/12).
Sebanyak 259 saham naik, 311 saham turun dan 228 saham stagnan.
Delapan indeks sektoral menguat, menopang kenaikan IHSG. Sedangkan tiga indeks sektoral lainnya tergelincir ke zona merah.
Indeks sektoral dengan kenaikan terbesar adalah sektor barang baku yang naik 1,98%, sektor barang konsumen non primer naik 0,77% dan sektor energi yang naik 0,59%.
Baca Juga: IHSG Melemah ke 7.419, Ini Saham-Saham Top Gainers & Losers di Sesi I Selasa (10/12)
Sedangkan indeks sektoral yang melemah adalah sektor properti yang turun 1,20%, sektor perindustrian turun 0,61% dan sektor kesehatan turun 0,22%.
Total volume perdagangan saham di bursa hari ini mencapai 23,35 miliar saham dengan total nilai Rp 15,18 triliun.
Baca Juga: IHSG Turun 0,24% ke 7.419 di Sesi I Selasa (10/12), UNVR, ANTM, ADRO Top Gainers LQ45
Top gainers LQ45 hari ini adalah:
1. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) (9,06%)
2. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) (5,54%)
3. PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) (3,90%)
Top losers LQ45 hari ini adalah:
1. PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGAS) (-4,50%)
2. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) (-1,89%)
3. PT Adaro Minerals Indonesia Tbk (ADMR) (-1,86%)
Selanjutnya: Harga Pangan di Aceh: Beras, Bawang Putih, dan Cabai Naik, Selasa (10/12)
Menarik Dibaca: Prakiraan Cuaca Besok di Bali, Hanya Satu Daerah yang Tidak Diguyur Hujan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News