Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) belum mampu keluar dari zona merah, Rabu (4/12). Mengutip RTI, pukul 11.00 WIB, indeks terkoreksi 0,44% ke 6.106,638.
Tercatat 238 saham turun, 121 saham naik, dan 129 saham stagnan. Total volume 2,99 miliar saham dengan nilai transaksi capai Rp 1,91 triliun.
Seluruh indeks sektoral memerah. Sektor industri dasar paling dalam penurunannya di antara 10 sektor 0,69%.
Pergerakan IHSG turut terbebani aksi jual asing. Di pasar reguler, net sell asing Rp 98,014 miliar dan Rp 106,188 miliar keseluruhan market.
Baca Juga: IHSG dibuka terkoreksi 0,12%, Rabu (4/12), ikuti jejak bursa global
Memerahnya IHSG mengekor pasar Asia. Terkena sentimen negatif Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang mengatakan akan menunda kesepakatan perdagangan dengan China sampai selesai pemilihan presiden AS tahun 2020.
Melansir dari CNBC, pasar saham Australia paling dalam penurunannya. Dengan Indeks S&P / ASX 200 turun lebih dari 1,3% karena saham penambang utama BHP jatuh melampaui 2,5%.
Padahal, Biro Statistik Australia merilis pertumbuhan ekonomi negeri Kanguru itu tumbuh 1,7% (yoy) pada kuartal III.
"Ekonomi terus tumbuh, namun tingkat pertumbuhan masih jauh di bawah rata-rata jangka panjang," kata Bruce Hockman, kepala ekonom ABS, dalam sebuah pernyataan.
Baca Juga: Bursa Asia memerah tersengat pernyataan Trump, pasar Australia paling dalam jatuhnya
Di Jepang, indeks Nikkei 225 turun 1,03% pada perdagangan pagi karena saham indeks Fast Retailing anjlok lebih dari 4%. Indeks Topix juga turun 0,42%.
Saham China daratan menurun pada awal perdagangan, dengan indeks Shanghai Composite turun sekitar 0,3% dan Shenzhen Component (SZSE) turun 0,15%. Indeks Shenzhen Composite juga turun 0,214%. Indeks Hang Seng Hong Kong diperdagangkan 0,76% lebih rendah.
Kospi Korea Selatan diperdagangkan 0,8% lebih rendah, karena saham pembuat chip SK Hynix turun 1,91% - menyusul penurunan semalam Nvidia, Micron dan Advanced Micro Devices di Wall Street.
Baca Juga: DPR AS loloskan RUU Uighur China, kemarahan Beijing meluap-luap
Secara keseluruhan, indeks MSCI Asia ex-Jepang diperdagangkan 0,64% lebih rendah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News