kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

IHSG diramal lanjut bullish


Kamis, 14 September 2017 / 18:56 WIB
IHSG diramal lanjut bullish


Reporter: Chindy Puri | Editor: Dupla Kartini

KONTAN.CO.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,11% ke level 5.852, Kamis (14/9). Investor asing mencatatkan penjualan bersih sebesar Rp 163,32 miliar di seluruh pasar.

Analis Binaartha Sekuritas Nafan Aji menilai, meski sentimen positif masih minim, stabilitas fundamental makroekonomi dalam negeri menjadi katalis positif bagi penguatan IHSG.

Menurutnya, sentimen domestik berupa data neraca perdagangan Agustus dan pertumbuhan kredit per Agustus bakal menjadi penggerak IHSG, besok. Sedangkan, dari eksternal, indeks akan dipengaruhi rilis data inflasi, klaim pengangguran, dan data penjualan ritel Amerika Serikat.

Nafan memprediksi, Jumat, IHSG berpotensi bullish dengan batas support dan resistance di 5.828-5.879. 

“Terlihat pola tweezer bottom candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi bullish continuation pada pergerakan indeks saham,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×