Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berfluktuasi pada pembukaan perdagangan, Selasa (23/6). Data RTI menunjukkan indeks terkoreksi tipis 0,04% atau 1,936 poin ke level 4.957,207 pukul 09.26 WIB.
Tercatat 58 saham bergerak turun, 90 saham bergerak naik, dan 90 saham stagnan. Di awal perdagangan ini melibatkan 528 juta lot saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 634 miliar.
Secara sektoral, enam dari 10 indeks sektoral memerah. Indeks sektoral finance memimpin pelemahan turun 0,37%. Diikuti, consumers goods turun 0,16% dan construction turun 0,14%.
Sementara, empat indeks sektoral lainnya menghijau. Yakni indeks sektoral agriculture naik 0,49%, dan infrastructure naik 0,46%.
Sementara itu, bursa global masih melanjutkan penguatan. Menyusul sentimen positif atas optimisme penyelesaian utang Yunani.
Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,1% menjadi 148,71 pada 09:00 pagi di Tokyo. Sementara, indeks Nikkei 225 naik 134,85 poin atau 0,66% dari penutupan Senin menjadi 20.563,04.
Indeks Topix dari seluruh saham di papan utama Bursa Efek Tokyo naik 13,50 poin atau 0,82% menjadi 1.662,11.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News