Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Avanty Nurdiana
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan alias IHSG hari ini, Rabu 17 Maret 2021 diperkirakan bergerak menguat. IHSG masih ditutup terkoreksi wajar 0,23% di level 6.309,70 pada Selasa 16 Maret 2021.
Nafan Aji Analis Binaartha Sekuritas mengatakan, pergerakan IHSG hari ini berdasarkan indikator MACD, stochastic dan RSI telah menunjukkan sinyal positif. Di sisi lain, pergerakan IHSG telah menguji garis MA 10 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance terdekat masih terbuka lebar.
Menurut Nafan, pergerakan IHSG hari ini berdasarkan rasio fibonacci adapun support maupun resistance minimum berada pada 6.281,09 hingga 6.345,93.
Baca Juga: Dolar AS masih perkasa, rupiah kembali melemah ke Rp 14.410 per dolar AS
Adapun sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor, antara lain sebagai berikut.
1. Ace Hardware (ACES). Pergerakan harga saham ACES telah menguji garis MA 10 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance pertama masih terbuka lebar. Rekomendasi saham ACES adalah akumulasi pada area level Rp 1.565 – Rp 1.575, dengan target harga secara bertahap di level Rp 1.540, Rp 1.595, Rp 1.815, Rp 2.040 dan Rp 2.260. Support ada di Rp 1.540 dan Rp 1.475. Saham ACES ditutup di Rp 1.575. (RoE: 14.16%; PER: 38.13x; EPS: 41.31; PBV: 5.41x; Beta: 0.69).
2. AKR Corporindo (AKRA). Pergerakan harga saham AKRA telah menguji garis MA 20 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance pertama masih terbuka lebar. Saham AKRA diberi rekomendasi untuk akumulasi pada area level Rp 3.460 – Rp 3.490, dengan target harga secara bertahap di level Rp 3.540, Rp 3.720 dan Rp 3.890. Support ada di Rp 3.460, Rp 3.400 dan Rp 3.360. Saham AKRA ditutup di Rp 3.490. (RoE: 8.47%; PER: 15.73x; EPS: 221.80; PBV: 1.34x; Beta: 1.77).
Baca Juga: Saham-saham yang banyak ditadah asing saat IHSG turun pada perdagangan Selasa (16/3)
3. Delta Dunia Makmur (DOID). Terlihat pola shooting star candle yang mengindikasikan adanya potensi aksi profit taking pada pergerakan harga saham DOID. Rekomendasi saham DOID adalah partial sell pada area level Rp 378 – Rp 406, dengan target harga di level Rp 332. Resistance ada di Rp 420. Saham DOID ditutup di Rp 332. (RoE: -1.73%; PER: -44.23x; EPS: -8.55; PBV: 0.77x; Beta: 3.29).
4. Buyung Poetra Sembada (HOKI). Pergerakan harga saham HOKI telah menguji garis MA 10 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance pertama masih terbuka lebar. Saham HOKI diberi rekomendasi untuk akumulasi pada area level Rp 256 - Rp 260, dengan target harga secara bertahap di level Rp 266, Rp 298, Rp 330 dan Rp 364. Support ada di Rp 248 dan Rp 232. Saham HOKI ditutup di Rp 260. (RoE: 5.85%; PER: 16.37x; EPS: 15.88; PBV: 0.95x; Beta: 0.5).
5. Mitra Adiperkasa (MAPI). Pergerakan harga saham MAPI telah menguji garis MA 20 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance pertama masih terbuka lebar. Rekomendasi untuk saham MAPI adalah akumulasi pada area level Rp 795 – Rp 805, dengan target harga secara bertahap di level Rp 845, Rp 1.000 dan Rp 1.155. Support ada di Rp 780 dan Rp 725. Saham MAPI ditutup di Rp 805. (RoE: -12.92%; PER: -16.66x; EPS: -48.63; PBV: 2.15x; Beta: 1.65).
Baca Juga: IHSG melemah ke 6.309 pada Selasa (16/3), net sell asing Rp 257 miliar
6. Petrosea (PTRO). Pergerakan harga saham PTRO telah menguji beberapa garis MA 10, MA 20 maupun MA 120 sehingga peluang terjadinya penguatan minimal menuju ke level resistance pertama masih terbuka lebar. Saham PTRO diberi rekomendasi untuk akumulasi pada level Rp 1.810 – Rp 1.830, dengan target harga secara bertahap di Rp 1.865, Rp 1.970, Rp 2.100, Rp 2.400 dan Rp 2.710. Support ada di Rp 1.795 dan Rp 1.725. Saham PTRO ditutup di Rp 1.830. (RoE: 7.97%; PER: 7.08x; EPS: 258.61; PBV: 0.57x; Beta: 1.3).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News