kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Humpuss Intermoda Transportasi (HITS) berencana beli tujuh kapal


Rabu, 26 Februari 2020 / 16:05 WIB
Humpuss Intermoda Transportasi (HITS) berencana beli tujuh kapal


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk (HITS) bakal menambah beberapa unit kapal baru pada tahun ini. Okty Saptarini Minarti, Sekretaris Perusahaan Humpuss Intermoda mengatakan, perusahaan berencana untuk menambah tujuh unit kapal sepanjang 2020.

Untuk itu, perusahaan ini mengalokasikan belanja modal sebesar US$ 66,95 juta, yang mana salah satu alokasinya guna menambah armada baru. Sampai Desember 2019, HITS memiliki sejumlah 82 kapal dengan tingkat utilisasi sebesar 95%.

HITS sekarang ini fokus untuk menjaga kontrak-kontrak yang sudah didapat dan berjalan. Selain itu, ada pula beberapa kontrak yang hampir habis. “Kami mengikuti tender ulang untuk project angkutan yang sama,” ujarnya pada Kontan.co.id, Senin (24/2).

Baca Juga: Humpus Intermoda Tbk (HITS) tidak terdampak efek kenaikan harga minyak

Sebagai informasi, model penyewaan armada HITS seluruhnya merupakan time charter yang beroperasi di perairan dalam negeri. Makanya, Peraturan Kementerian Perdagangan yang menerapkan aturan wajib penggunaan kapal lokal yang rencananya mulai efektif 1 Mei 2020 tidak begitu berdampak terhadap HITS.

Adapun, saat ini HITS menangani pengangkutan seperti LNG dan juga petrokimia yang terintegrasi. “Segmen angkutan batubara sudah tidak banyak,” tambahnya.

Dalam catatan Kontan, sepanjang 2019 HITS mencatat pendapatan sebesar US$ 85,901 juta atau tumbuh 5% dibandingkan dengan tahun 2018. Sementara laba bersih HITS tercatat tumbuh 10% menjadi US$ 13,751 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×