kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Harga Minyak Naik, Didukung Kenaikan Ekspor Minyak Mentah AS


Kamis, 25 Agustus 2022 / 07:15 WIB
Harga Minyak Naik, Didukung Kenaikan Ekspor Minyak Mentah AS
ILUSTRASI. Harga minyak kembali naik pada perdagangan Kamis (25/8) pagi. REUTERS/Angus Mordant/File Photo


Reporter: Herlina KD | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak kembali naik pada perdagangan Kamis (25/8) pagi. Pukul 07.05 WIB, harga minyak west texas intermediate untuk pengiriman Oktober 2022 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 95,22 per barel, naik 0,34% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 94,89 per barel.

Harga minyak naik setelah data pemerintah menunjukkan ekspor minyak mentah dan produk olahan minyak AS meningkat. 

Mengutip Bloomberg, volume ekspor minyak mentah dan produk olahan seperti solar AS pekan lalu mencatat angka tertinggi ke angka Februari 1991, menurut Energy Information Administration (EIA).

Baca Juga: Harga Minyak Brent Bertahan di Atas US$ 100, OPEC Berpotensi Pangkas Produksi

Harga minyak mentah menuju kenaikan mingguan karena tanda-tanda pengetatan prospek pasokan mengimbangi kekhawatiran perlambatan ekonomi.

Ekspor Kazakhstan dapat terganggu selama berbulan-bulan karena kerusakan di terminal. Sementara Arab Saudi telah mengisyaratkan potensi pengurangan produksi oleh OPEC+ untuk menenangkan pasar.

Investor juga mengamati kemajuan dalam  rencana menghidupkan kembali kesepakatan nuklir dengan Iran, yang dapat menyebabkan lonjakan pasokan energi dari produsen OPEC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×