Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
JAKARTA. Harga emas mencoba mendaki kembali pada perdagangan hari terakhir pekan ini. Harga emas untuk pengiriman Desember 2017 di Comex naik ke posisi US$ 1.275,8 per ons troi, pada Jumat (4/8) pukul 7.25 WIB.
Harga emas ini mumbul setelah koreksi dalam dua hari sebelumnya. Harga emas terkoreksi 0,31% ke level US$ 1.274,4 per ons troi pada perdagangan Kamis, yang ditutup pada dini hari tadi.
Di akhir pekan ini, harga emas juga menunggu data tenaga kerja Amerika Serikat (AS). Data penambahan tenaga kerja dan pengangguran akan menjadi sinyal arah suku bunga acuan AS selanjutnya. "Harga emas masih berada di kisaran US$ 1.200-US$ 1.300 dan tampaknya tidak ada hal material yang bisa membawa investor melewati kisaran ini," kata Tom Kendal, analis ICBC Standard Bank kepada CNBC.
Kendall menambahkan, ketika harga emas turun mendekati sekitar level US$ 1.200, ada penopang dari sisi permintaan dan pembelian dari investor besar, termasuk bank-bank sentral dunia. Kemarin, World Gold Council merilis angka permintaan emas global pada kuartal kedua yang turun 10%. Bahkan, permintaan emas turun hingga 14% pada semester pertama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News