kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Harga CPO dinilai masih mempunyai potensi menguat


Minggu, 22 Agustus 2021 / 19:17 WIB
Harga CPO dinilai masih mempunyai potensi menguat
ILUSTRASI. Pekerja mengumpulkan Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit ke atas truk di Mamuju Tengah , Sulawesi Barat, Rabu (11/08/2021). Harga CPO dinilai masih mempunyai potensi menguat. ANTARA FOTO/ Akbar Tado/wsj.


Reporter: Achmad Jatnika | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak sawit mentah (CPO) di Indonesia Commodity and Derivatives Exchange (ICDX) di perdagangan minggu kemarin berada dalam tren pelemahan.

Di hari Jumat (20/8), harga CPO di ICDX untuk kontrak September 2021 berada di angka Rp 15.315 per kg. Angka turun dibandingkan perdagangan awal minggu yang berada di angka Rp 15.495 per kg.

Dalam pantauan Vice President of Research & Development ICDX, Isa Djohari, harga CPO mengalami berada di tren penurunan sejak awal pekan sebagai imbas dari penurunan harga produk distribusinya, yaitu minyak nabati yang memasuki musim panen.

Baca Juga: Isu tapering mencuat, begini dampaknya ke harga emas

“Selain itu, rilisnya data ekspor CPO Malaysia yang menunjukkan penurunan juga turut berdampak terhadap pelemahan harga CPO. Hal tersebut juga memengaruhi harga CPO di ICDX,” kata Isa kepada Kontan, Jumat (20/8).

Walaupun begitu angka ini terbilang masih cukup tinggi, karena secara year to date, harga CPO kontrak September sudah naik sebanyak 48,83%, dari Rp 10.290 per kg di akhir tahun 2020.

Isa juga menilai harga CPO masih mempunyai potensi untuk kembali menguat, terutama dari tren penguatan dolar AS terhadap sejumlah mata uang negara-negara utama di beberapa waktu terakhir.

Menurutnya ini ditambah dengan ekspektasi peningkatan konsumsi bahan bakar nabati, salah satunya adalah biodiesel yang sedang banyak dicanangkan.

Selanjutnya: Dibayangi sentimen tapering, begini prospek saham emiten penambang emas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×