Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Avanty Nurdiana
JAKARTA. PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) meraih fasilits pinjaman dari Bank Rakyat Indonesia (BRI). Nilai pinjaman tersebut sebesar US$ 40 juta. Dana tersebut nantinya, akan digunakan untuk ekspansi di tahun ini.
Manajemen Garuda dalam prospektus ringkasnya, Jumat (31/5) menuliskan, dana akan digunakan untuk mengembangkan armada dalam beberapa tahun ke depan. Lebih rinci, emiten penerbangan ini akan menggunakan untuk tambahan modal kerja pembiayaan general purpose dan pembiayaan pra pengiriman pesawat di tahun 2013.
Perjanjian pinjaman ini telah ditandatangani pada 29 Mei 2013. Pinjaman ini berjangka waktu 24 bulan sejak ditandatangani perjanjian kredit. Fasilitas ini bisa diambil dalam waktu enam bulan dan grace period selama 15 bulan. BRI memberi bunga Libor + 3,75% per tahun yang dibayar setiap bulan.
"Pinjaman ini termasuk transaksi afiliasi karena kedua perusahaan negara," jelas Ike Andriani, Vice President Corporate Secretary GIAA. Akibat pinjaman ini, debt to equity rasio (DER) GIAA akan menjadi 0,61 kali jika menggunakan laporan keuangan 2012 dari sebelumnya 0,55 kali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News