CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.513.000   -30.000   -1,94%
  • USD/IDR 15.740   98,00   0,62%
  • IDX 7.244   -140,01   -1,90%
  • KOMPAS100 1.117   -21,26   -1,87%
  • LQ45 887   -14,43   -1,60%
  • ISSI 220   -4,35   -1,94%
  • IDX30 457   -6,42   -1,38%
  • IDXHIDIV20 554   -6,30   -1,12%
  • IDX80 128   -2,00   -1,53%
  • IDXV30 139   -0,11   -0,08%
  • IDXQ30 153   -1,86   -1,20%

Gencar Inovasi Beton Modular Pracetak, CMNT Siapkan Investasi Rp 100 Miliar


Kamis, 07 November 2024 / 17:50 WIB
Gencar Inovasi Beton Modular Pracetak, CMNT Siapkan Investasi Rp 100 Miliar
ILUSTRASI. Pekerja mengangkut Semen Merah Putih produksi PT Cemindo Gemilang Tbk di toko bahan bangunan, Jakarta, Senin (25/6). PT Cemindo Gemilang Tbk (CMNT) alias Semen Merah Putih menyiapkan biaya investasi di atas Rp 100 miliar.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cemindo Gemilang Tbk (CMNT) alias Semen Merah Putih menyiapkan biaya investasi di atas Rp 100 miliar.

Asal tahu saja, CMNT menghadirkan inovasi yang berfokus pada beton pracetak dan prategang untuk perumahan, yaitu Beton Modular Pracetak atau Prefabricated Modular Concrete.

Inovasi yang dilakukan melalui anak perusahaan CMNT, PT Motive Mulia alias Beton Merah Putih, ini salah satunya bertujuan untuk mendukung program pembangunan 3 juta rumah yang diusung pemerintahan Prabowo Subianto.

Direktur Operasional PT Motive Mulia, Akhmad Syamsuddin mengatakan, untuk membangun satu integrated plan butuh nilai investasi sekitar Rp 100 miliar.

Baca Juga: Dukung Program 3 Juta Rumah, CMNT Hadirkan Inovasi Beton Modular Pracetak

“Nilainya cukup besar, sehingga kami banyak bekerja sama dengan banyak pihak, baik dari BUMN dan swasta,” ujarnya saat ditemui Kontan di BSD, Kamis (7/11).

Saat ini, CMNT punya 16 pabrik dengan rincian 13 pabrik readymix dan 3 pabrik precast. Untuk pabrik readymix, nilai investasinya Rp 30 miliar.

 

“Produksi pabrik readymix itu untuk suplai produksi beton. Dengan teknologi precast baru, penjualan semen (readymix) bisa meningkat 20% ke depan,” paparnya.

Selain kecepatan dan efisiensi proses konstruksi, sistem modular Beton Merah Putih juga sudah mengadopsi teknologi dan bahan ramah lingkungan. Penggunaan bahan ramah lingkungan makin dibutuhkan dalam pembangunan yang masif dan berkelanjutan, sesuai kebijakan pemerintah untuk pelaksanaan proyek nasional.

Baca Juga: Cemindo Gemilang (CMNT) Membidik Pasar Semen Hijau

“Untuk produk Prefabricated Modular Concrete ini, kami juga sudah sejalan dengan kebijakan pemerintah untuk menggunakan semen non-OPC untuk mendukung sustainable construction. Ini ami berkolaborasi dengan Semen Merah Putih,” ungkapnya. 

Head of Technical Marketing CMNT, Syarif Hidayat menjelaskan, perseroan akan fokus menghadirkan material berkualitas tinggi untuk berbagai penggunaan sembari mendukung pembangunan berkelanjutan. 

Komitmen CMNT ini mengacu ke jaminan kualitas produksi non-ordinary portland cement alias semen non-OPC yang lebih ramah lingkungan. CMNT pun menawarkan berbagai varian produk ramah lingkungan non-OPC untuk berbagai penggunaan.

Salah satunya adalah Semen Merah Putih FLEXIPLUS (HE), yaitu semen jenis hidrolis dengan High Early Strength yang sesuai untuk produksi modular pracetak untuk pembangunan rumah.

Baca Juga: Ini Stratagi Cemindo Gemilang Terapkan Pembangunan Berkelanjutan melalui Semen Hijau

“Selain memiliki kualitas hasil pracetak yang tinggi, produk tersebut juga bisa mengurangi jejak karbon sektor konstruksi di Indonesia jika dibandingkan dengan penggunaan semen OPC konvensional,” ujarnya dalam kesempatan yang sama.

Selanjutnya: Harga Pangan Terkini di Jawa Tengah, 7 November 2024: Harga Beras, Cabai, & Ikan Naik

Menarik Dibaca: 20 Poster Hari Pahlawan untuk Inspirasi Diunggah di Media Sosial

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×