kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.290   50,00   0,31%
  • IDX 7.257   75,31   1,05%
  • KOMPAS100 1.072   13,85   1,31%
  • LQ45 846   11,73   1,41%
  • ISSI 216   3,00   1,41%
  • IDX30 435   5,37   1,25%
  • IDXHIDIV20 520   7,40   1,44%
  • IDX80 122   1,62   1,34%
  • IDXV30 124   0,62   0,50%
  • IDXQ30 143   2,07   1,47%

Ditopang Insentif PPN DTP, Laba Metropolitan Land (MTLA) Naik 2,35% di Kuartal I-2024


Minggu, 05 Mei 2024 / 14:52 WIB
Ditopang Insentif PPN DTP, Laba Metropolitan Land (MTLA) Naik 2,35% di Kuartal I-2024
ILUSTRASI. Proyek residensial terbaru Metropolitan Land (MTLA) di Cikarang. Ditopang Insentif PPN DTP, Laba Metropolitan Land (MTLA) Naik 2,35% di Kuartal I-2024.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) mencatatkan pendapatan Rp 366,46 miliar pada kuartal I-2024. Pendapatan MTLA tersebut naik 13,64% secara tahunan (yoy) dari sebelumnya Rp 322,47 miliar.

Melansir laporan keuangan, Metropolitan Land, kenaikan tipis pendapatan dan laba di tiga bulan pertama tahun 2024 tersebut ditopang segmen penjualan tanah dan/atau bangunan yang menyumbang kontribusi mayoritas sebesar Rp 129,77 miliar.

Beban langsung dan beban pokok pendapatan sebesar Rp 159,41 miliar di kuartal I 2024, naik dari Rp 145,07 miliar di kuartal I 2023.

Alhasil, laba bruto sebesar Rp 207,05 miliar di akhir Maret 2024, naik 16,7% yoy dari sebelumnya Rp 177,39 miliar.

Baca Juga: Metropolitan Land (MTLA) Catat Marketing Sales Rp 438 miliar di Kuartal I-2024

MTLA pun mengantongi laba bersih tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 69,77 miliar di kuartal I 2024. Ini naik 2,35% yoy dari sebelumnya Rp 68,16 miliar.

Jumlah aset Metropolitan Land pada akhir Maret 2024 sebesar Rp 7,30 triliun, naik dari Rp 7,22 triliun di akhir tahun lalu.

MTLA memiliki jumlah liabilitas Rp 2,13 triliun di kuartal I 2024, naik dari Rp 2,07 triliun di akhir 2023. Sementara, ekuitas Metropolitan Land sebesar Rp 5,16 triliun, naik dari Rp 5,14 di tahun 2023.

 

Per 31 Maret 2024, kas dan setara kas akhir tahun sebesar Rp 689,99 miliar. Ini naik dari Rp 550,52 miliar di 31 Desember 2023.

Direktur Metropolitan Land Olivia Surodjo mengatakan, insentif pajak pertambahan nilai ditanggung pemerintah (PPN DTP) sampai saat ini masih dimanfaatkan calon konsumen dalam membeli hunian. 

Baca Juga: Metropolitan Land (MTLA) Siapkan Hunian 270 Unit yang Dijual dengan Insentif PPN DTP

“Stimulus ini salah satu pendorong penjualan MTLA di kuartal I-2024,” ujarnya kepada Kontan, Jumat (3/5).

Penggerak kinerja Metropolitan Land pada kuartal I 2024, lanjutnya adalah sebagian besar dari penjualan residensial dengan kontributor terbesar dari proyek Metland Cileungsi. Selain itu, penjualan MTLA juga ditopang kontribusi dari pendapatan berulang pusat perbelanjaan.

Pada tahun 2024, Metropolitan Land masih meneruskan pengembangan proyek berjalan, baik residential maupun komersial. Hampir di seluruh proyek residensial, Metropolitan Land memiliki agenda untuk mengeluarkan produk terbaru tahun 2024, seperti Metland Cyber Puri meluncurkan cluster South Tresor.

Lalu, proyek-proyek yang akan mengeluarkan produk di antaranya adalah Metland Cikarang, Metland Cibitung, maupun Metland Transyogi Cibubur.

Baca Juga: Metropolitan Land (MTLA) Bukukan Laba Bersih Rp 417,6 Miliar Sepanjang Tahun 2023

“Selain itu, di akhir tahun 2023 yang lalu, MTLA tengah melakukan pemasaran proyek baru Metland Cikarang. Ini mendapatkan respon baik dari masyarakat hingga mempersiapkan proyek residensial baru Metland Kertajati,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×