Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dewata Freightinternational Tbk (DEAL) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Senin (13/1), dengan agenda pergantian jajaran dewan direksi perseroan.
Corporate Secretary Dewata Freightinternational Nur Hasanah mengatakan, agenda RUPSLB kali ini yakni pergantian jajaran dewan pengurus perseroan, tepatnya pergantian jajaran direksi perusahaan.
Baca Juga: Pengendali DEAL Jual 50 Juta Saham Dewata di Harga Rp 158 per Saham
"Rapat hari ini menyetujui untuk mengangkat Yukki Nugrahawan Hanafi selaku Komisaris Utama Perseroan dan menyetujui untuk mengangkat Bapak Nofrisel selaku Direktur Utama Perseroan," ujarnya saat ditemui Kontan.co.id, seusai RUPSLB, Senin (13/1).
Menurut Nur Hasanah, masa jabatan Nofrisel akan mulai efektif setelah RUPSLB berakhir. Adapun susunan dewan direksi dan komisaris PT Dewata Freightinternational Tbk menjadi:
Baca Juga: Garap Enam Proyek Baru, Dewata Freightinternational (DEAL) Bidik Pertumbuhan 100%
Dewan Komisaris
Komisaris Utama : Yukki Nugrahawan Hanafi
Komisaris : Bimada
Komisaris Independen : Fadel Akbar
Baca Juga: Dewata Freight International (DEAL) siap garap enam proyek baru di 2020
Dewan Direksi
Direktur Utama : Nofrisel
Direktur : Selvi Yuniar
Direktur : Titan Erawati
Direktur : Nur Hasanah
Direktur Independen : Herry Susanto
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News