Reporter: Nathania Pessak | Editor: Dupla Kartini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah kembali ditutup melemah terhadap dollar AS. Mengutip Bloomberg, Rabu (25/10) di pasar spot nilai tukar rupiah tertekan 0,33% ke level Rp 13.578 per dollar AS.
Kurs tengah Bank Indonesia (BI) turut menunjukan depresiasi rupiah sebesar 0,30% ke level Rp 13.570 per dollar AS.
"Seperti yang sudah saya antisipasi sebelumnya, pekan ini, rupiah terus melemah karena terimbas dari faktor eksternal, yaitu penguatan dollar AS," ujar Research & Analyst Valbury Asia Lukman Leong, Rabu.
Menurut Lukman, dollar AS menguat setelah mendapat banyak suntikan tenaga dari data ekonomi yang solid. "Tak hanya itu, pasar juga optimistis pengganti Gubernur The Fed akan lebih hawkish dan membuat suku bunga naik lebih cepat," imbuhnya.
Menurut Lukman, hingga akhir tahun, sejatinya peluang rupiah untuk menguat masih ada, namun terbatas. Sebab, data ekonomi Indonesia seperti inflasi cenderung turun dan berpotensi membuat BI kembali menurunkan BI Rate. "Tentu ini bukan hal yang positif," ujar Lukman.
Prediksi Lukman, Kamis (26/10), rupiah masih berpotensi melemah di kisaran Rp 13.575-Rp 13.625 per dollar AS.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News